Kadarwati Salurkan Bantuan Pangan Kepada Satgas Covid-19 dan Warga Desa Jatipuro

0

Kabupaten Klaten – Sebagai bentuk apresiasi kepada Satgas Covid-19 dan warga, Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah, Hj. Kadarwati ,S.H., M.H., bersama Ketua DPRD Kab. Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, S.I.Kom memberikan bantuan pangan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Jatipuro, Kecamatan Trucuk, Minggu (14/11/2021).

Dalam acara tersebut, hadir pula Kepala Desa Jatipuro, Tulus Nugroho, Perangkat Desa, BPD, Tim Penggerak PPK Desa, Ketua RW/RT, Babinsa, serta Bhabinkamtibmas setempat.

Kegiatan penyaluran bantuan oleh Hj. Kadarwati kepada Satgas Covid-19, serta warga Desa Jatipuro

Hj. Kadarwati menyampaikan, penyaluran bantuan pangan ini merupakan estafet gotong royong sosial. Penyaluran bantuan pangan ini merupakan kerjasama antara DPRD dengan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Tengah.

“Penyaluran bantuan pangan ini bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan di masyarakat. Selain itu, bantuan tersebut juga bertujuan, agar masyarakat bisa mendapatkan bantuan ini, sehingga bantuan pangan bisa dikonsumsi secara baik. Dengan demikian, bantuan pangan bisa untuk menambah imun dan menambah gizi keluarga,” tuturnya.

Hj. Kadarwati menambahkan, bantuan pangan ini diberikan kepada Satgas Covid-19, serta warga tidak mampu di Desa Jatipuro. Kali ini, pihaknya mendapat 250 paket bantuan, namun tidak bisa mengumpulkan semuanya di tempat ini, karena aturan PPKM.

“Saya berharap, bantuan pangan ini bisa diakses secara baik, serta bisa membantu masyarakat dalam rangka meningkatkan gizi, dan lain sebagainya. Semoga bantuan pangan ini bisa berkesinambungan dan bermanfaat,” imbuhnya.

Sementara itu, Hamenang Wajar Ismoyo, yang juga Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten menjelaskan, selama ini pihaknya telah menjalin kerjasama yang baik antara Pemerintah Desa Jatipuro.  Kerjasama yang baik ini mampu mempercepat proses pembangunan fisik dan sosial masyarakat. Hamenang berharap, hal-hal yang baik ini dapat dilanjutkan dan terus dijaga.

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here