Ari Sumantri Hadiri Musrenbangdes di Desa Tegalharjo

0
Foto: Ari Sumantri Menghadiri Acara Musrenbangdes

Kabupaten Wonogiri – Musyawarah menjadi aspek penting dalam pembangunan daerah, khususnya desa, karena dari hasil musyawarah tersebut menghasilkan satu keputusan bersama untuk menentukan arah pembangunan. Ari Sumantri selaku Anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan Wonogiri hadir langsung mengawal berlangsungnya musyawarah RKPD (Rencana Kegiatan Pembangunan Daerah) Desa Tegalharjo.

RKPD tersebut disusun dengan mengundang seluruh kelompok masyarakat untuk penguatan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat dengan didukung penguatan daya saing ekonomi di Desa Tegalharjo, Rabu (18/1/2023).

Foto: Ari Sumantri Minta Masyarakat Meningkatkan Partisipasi dalam Musrenbangdes dengan Menumbuhkan Rasa Kepekaan

Dalam sambutannya, Ari sumantri mengatakan bahwa kekompakan dalam pelaksanaan musyawarah ini juga dapat menjadi kunci dalam mengeksekusi apa yang sudah direncanakan melalui Musrenbangdes untuk pembangunan tahun 2024.

“Masyarakat harus kompak, nyawiji dadi siji dengan pemerintah dalam upaya pembangun yang berkelanjutan sehingga dapat terwujud masyarakat yang maju mandiri dan sejahtera,” ungkap Ari Sumantri.

Kepala Desa Tegalharjo, Wiranto mengatakan jika pemerintah desa masih terus menampung usulan-usulan yang masuk melalui para kepala dusun. Hal tersebut dalam rangka penyusunan rencana pembangunan daerah tahun 2024 di Desa Tegalharjo sebelum nantinya diusulkan pada Musrenbang tingkat Kecamatan Eromoko.

“Kami mengajak perwakilan masyarakat di masing-masing dusun, kelompok, serta tokoh supaya dapat mewakili apa yang menjadi keinginan dan harapan untuk membangun Desa Tegalharjo lebih baik lagi,” tegasnya.

Adapun kepekaan terhadap kondisi aktual di lingkungan menjadi kunci untuk menghasilkan satu gerakan yang baik, sehingga tumbuh kepedulian pada masing -masing masyarakat untuk tumbuh bersama.

“Kepedulian kepada masyarakat lingkungan kita masing-masing baik dari bidang pendidikan, kesehatan, sosial dan kemasyarakatan tolong benar-benar dijaga untuk kebaikan kita bersama,” terang Camat Eromoko, Danang Erawanto S.Sos

Koresponden : Firfeb

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here