Wujud Kepedulian Asfirla Kepada Tim Sepak Bola di Ajibarang

0

Kabupaten Banyumas – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah, Asfirla Harisanto menghadiri latihan sepak bola tim dari Perangkat Desa Pandak dan Tim dari Ajibarang, di Lapangan Desa Tipar Kidul, Ajibarang, Senin (12/12/2021).

Asfirla mendukung dan siap membantu pembinaan olahraga di Banyumas, khususnya cabang sepakbola yang  hampir setiap desa di Dapil XI Banyumas dan Cilacap memiliki kesebelasan Perangkat Desa.

“Hal itu sangat membanggakan dan patut dicontoh. Hampir setiap desa memiliki kesebelasan Perangkat Desa, serta rutin berlaga secara bergilir di lapangan yang ada hampir di setiap desa,” tuturnya.

Hal itu mendapat respon oleh Handoko, selaku Ketua Karangtaruna 6 Desa yang terdampak pembangunan pabrik semen Bima Ajibarang. Menurutnya, pembinaan kesebelasan sepakbola yang dimiliki hampir setiap desa sejak dua tahun lalu tersebut perlu dibantu. Sesuai aspirasi, minimal bantuan berupa kaos tim.

Koresponden : Uly – Dwiyan

Baca Juga :   Bupati Tiwi Minta Bakal Calon Kades Siap Menang dan Siap Kalah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here