Srikandi Banteng Karanglangu Tekuni Usaha Jahit dan Bordir Pakaian

1
Foto: Kader Ranting PDI Perjuangan Karanglangu, Kab. Grobogan, Sri Puji Rahayu

Kabupaten Grobogan – Salah satu kader Ranting PDI Perjuangan Karanglangu, Sri Puji Rahayu menekuni usaha di bidang menjahit dan bordir pakaian. Guna memudahkan para konsumen untuk mengingat usahanya, Sri Puji Rahayu memberi nama “Penjahit Sederhana” pada toko jahitnya.

Usaha menjahit dan bordir yang diberi nama “Penjahit Sederhana” tersebut berlokasi di Jalan Raya Kedungjati-Karanggede, RT 002/RW 001, Desa Karanglangu, Kec. Kedungjati.

Sri Puji Rahayu mengatakan, dirinya telah menekuni usaha menjahit tersebut sejak tahun 1990 silam. Namun, usaha tersebut harus terhenti, karena dirinya harus ikut suaminya tinggal di Jambi. Pada tahun 2013, Sri Puji Rahayu kembali pulang ke kampung halaman dan membuka kembali usaha jahit miliknya itu.

Sri Puji Rahayu menambahkan, usaha jahit miliknya tidak hanya melayani jahitan dan bordir pakaian saja. Akan tetapi jasa jahitnya juga menerima pesanan pembuatan jaring penangkap ikan.

“Selain menjahit dan bordir pakaian, saya juga menerima pesanan jaring penangkap ikan. Dalam satu hari, saya mampu membuat sekitar 200 jaring penangkap ikan. Nantinya, jaring penangkap ikan itu saya kirim ke pengepul langganan saya. Selain itu, saya juga menerima pembuatan seragam sekolah,” ujar Sri Puji Rahayu, yang juga Wakil Ketua Ranting PDI Perjuangan Karanglangu, Minggu (18/4/2021).

Sri Puji Rahayu mengungkapkan, di masa pandemi Covid-19, dirinya juga merasakan dampak yang cukup signifikan. Sri Puji Rahayu mengaku, pendapatan di masa Pandemi Covid-19 ini mengalami penurunan. Pada saat ini, untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya, Sri Puji Rahayu hanya mengandalkan gaji dari suaminya, yang berprofesi sebagai karyawan swasta.

Sementara itu, Ketua Ranting PDI Perjuangan Karanglangu, Edy Suharsono menjelaskan, usaha yang ditekuni oleh Sri Puji Rahayu merupakan wujud kemandirian ekonomi kader Partai yang berada di Desa Karanglangu.

Edy berharap, pada masa pandemi Covid-19 ini terdapat perhatian dari Pemkab, maupun anggota Fraksi PDI Perjuangan untuk memberikan bantuan kepada para kader Partai yang menjadi pelaku UMKM. Dengan demikian, para pelaku UMKM dapat terus menjalankan usahanya, meskipun di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Koresponden : Nanang – Faisal

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here