Reses, Mas Uyip Minta Warga Sampaikan Unek-unek Aspirasi

0
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tegal, H. Edy Suripno Gelar agenda reses

Kota Tegal – Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tegal, H. Edy Suripno menggelar agenda reses masa persidangan III di kediaman Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Minggu (5/12/2021).

Hadir dalam reses, perwakilan dari DPU PR Kota Tegal, Setia Budi, Disperkim Kota Tegal, Suharto, dan jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Tegal serta ratusan konstituen tamu undangan reses.

Foto: Warga Kelurahan Panggung Sampaikan Aspirasi dalam Reses

Edy Suripno dalam sambutanya mengingatkan konstituen untuk senantiasa menyampaikan aspirasinya di dalam reses. “Mumpung ana dinase nang kene, (karena di sini dinasnya), mumpung ana ahline tanyakan segala unek-unek yang ada terkait pembangunan,” terang Mas Uyip sapaan akrab Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tegal.

Selain itu, Mas Uyip juga menyampaikan, bahwa program PDI Perjuangan Kota Tegal akan memberikan aspirasi pokok pikir dewan dengan mengarah kepada masyarakat yang kuranh sejahtera.

“Berbagai program telah direalisasikan mulai infrastruktur seperti saluran sanitasi, pavingisasi, rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH),” terangnya.

Lebih lanjut, dia juga memaparkan bahwa melalui aspirasi yang dikeluarkan oleh PDI Perjuangan tidak hanya infrastruktur saja, akan tetapi non infrastruktur juga direalisasikan, mulai pelatihan jahit, tata boga, desagn grafis, perbengkelan, budidaya ternak semua untuk kemandirian ekonomi yang berlandaskan kerakyatan.

Apalagi, sebut dia, dampak pandemi yang sangat menggangu perekonomian masyarakat disinilah hadirnya Partai bahwa PDI Perjuangan akan selalu berada di tengah masyarakat.

“Semoga apa yang diberikan oleh Partai melalui aspirasi bisa membantu masyarakat, itulah bukti bahwa PDI Perjuangan sebagai Partai yang dekat dengan wong cilik akan selalu berjuang mengedepankan kepentingan masyarakat,” jelasnya.

Sementara, salah satu konstituen, Joko Setiawan warga RW 07 Kelurahan Panggung menyampaikan, bahwa di Gang 17 dan 18 RT 07 RW 07 di Kelurahan Panggung ketika musim hujan, banjir akan datang.

Selain itu juga disamapaiakan kondisi Posyandu yang sudah tidak layak. Pun juga menyampaikan lampu PJU yang sering dimatikan oleh Pemkot.

Menanggapi pertanyaan konstituen, Mas Uyip meminta dinas terkait dan Forkompimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) bisa mendengar suara aspirasi masyarakat. “Setidaknya Forkompimda bisa ikut mendengar apa yang disuarakan rakyat,” pungkasnya.

Koresponden : Gus

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here