Pemkab Kebumen Dorong Kaliratu Jadi Embrio Wisata Bahari

0
Wakil Bupati Kebumen, Ristawati Purwaningsih saat mengunjungi Wisata Kaliratu

Kabupaten Kebumen – Pemkab Kebumen mendorong destinasi wisata Kaliratu yang membentang di dua desa yakni Tanggulangin dan Jogosimo Kec. Klirong menjadi embrio baru magnet wisata berbasis kekayaan laut.

Pemkab Kebumen memiliki keinginan besar kawasan Kaliratu mampu mewarnai sektor wisata bahari nasional mengingat potensi alam yang dimiliki cukup mendukung. Ke depan, Pemkab Kebumen bakal menambah dua perahu berukuran besar yang dapat digunakan wisatawan untuk susur sungai dari hilir sungai sampai muara laut Kaliratu.

“Kita punya kekayaan alam yang patut dikembangkan. Sepanjang pantai selatan Kebumen sudah banyak titik potensi penggerak ekonomi kerakyatan. Kaliratu ini yang akan kita dorong menjadi wisata bahari,” jelas Wakil Bupati Kebumen, Ristawati Purwaningsih saat mengunjungi Wisata Kaliratu, Selasa (10/8/2021).

Rista menyampaikan, orientasi ke depan Kebumen harus diarahkan menjadi kota wisata. Salah satu sektor pendukung di antaranya pembenahan infrastruktur. Pihaknya dalam waktu dekat segera melakukan komunikasi dengan Dinas PUPR agar jalan menuju kawasan Kaliratu bisa diperbaiki.

“Dilihat geografis Kebumen memang memiliki potensi baik wilayah utara dengan pegunungan maupun wilayah selatan dengan alam laut. Kita juga diapit bandara penerbangan tinggal sinkronisasi. Dari Pemkab sendiri akan mempersiapkan,” imbuhnya.

Seperti diketahui, Kabupaten Kebumen merupakan lumbung destinasi wisata mulai dari pegunungan, goa, laut hingga wisata sejarah. Wilayah selatan misalnya, Kebumen memiliki sejumlah titik pelelangan ikan, kampung garam hingga konservasi penyu yang jarang dimiliki daerah lain.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Kebumen menyaksikan secara langsung pemotongan hewan kerbau dan tumpeng sebagai wujud rasa syukur masyarakat kepada Tuhan atas berbagai macam kenikmatan yang diberikan. Pemotongan hewan kerbau merupakan prosesi acara penggantian nama yang semula Kalibuntu menjadi Kaliratu.

Didampingi Karang Taruna desa setempat, sebagian makanan juga dilarung ke laut. Wakil Bupati bersama jajaran OPD terkait tampak takjub melihat lebih dekat kekayaan alam yang dimiliki Kabupaten Kebumen. Perahu yang dinaiki rombongan memecah ombak menyusuri muara laut Kaliratu.

Koresponden : MH

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here