Hamenang Wajar Ismoyo Pompa Semangat UMKM untuk Bangkit di Tengah Pandemi Pandemi Covid-19

0

Kabupaten Klaten – Ketua DPRD Kab. Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo, S.I.Kom menggelar Roadshow Sosialisasikan Peraturan Daerah (Perda) Kab. Klaten Nomor 11 Tahun 2018, tentang Pemberdayaan Usaha Mikro. Bertepatan dengan momentum Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Hamenang Wajar Ismoyo, memacu semangat UMKM untuk bangkit di tengah Pandemi Covid-19. Kegiatan yang digelar di beberapa wilayah, antara lain, Kecamatan Wonosari, Kecamatan Trucuk, serta Kecamatan Cawas, dihadiri oleh pihak Kecamatan, Kepala Desa, serta masyarakat, Kamis, (20/5/2021).

Rangkaian kegiatan Sosialisasi Perda Nomor 11 Tahun 2021 Kab.  Klaten

Hamenang Wajar Ismoyo mengatakan, dalam momentum Peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun ini, dimanfaatkan untuk menggelar Roadshow Sosialisasi Perda Nomor 11 Tahun 2021 Kab.  Klaten. Kegiatan  ini bertujuan untuk memberikan motivasi , serta informasi kepada para pelaku UMKM yang berada di Kab. Klaten ,agar bisa bangkit di tengah Pandemi Covid-19, yang tidak hanya menyerang kesehatan, namun juga perekonomian di seluruh dunia.

Hamenang Wajar Ismoyo menambahkan, dengan adanya Pandemi Covid-19 ini, justru secara tidak langsung sedikit menguntungkan UMKM, apabila dibanding perusahaan besar, untuk bangkit di tengah keterpurukan. Jadi, tinggal bagaimana melihat peluang-peluang yang bisa dieksekusi oleh pelaku UMKM, sehingga bisa bergeliat, bahkan berkembang.

“Dukungan dari Pemerintah sudah luar biasa, mulai dari kemudahaan perijinan, adanya berbagai pelatihan, sampai dengan akses permodalan. Tinggal bagaimana para pelaku UMKM ini bisa menangkap peluang-peluang, agar bisa melesat dan berkembang,” pungkas Hamenang Wajar Ismoyo, yang juga  Wakil Ketua Bidang Politik dan Komunikasi DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten.

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here