Sugiyarto Siapkan 1000 Formulir PIP untuk Masyarakat

0
Sugiyarto Siapkan 1000 Formulir PIP untuk Masyarakat
Foto: Sugiyarto (depan-memegang mic) tengah memberikan arahan kepada gugus tugas Desa Bandung, Ngrampal di aula DPC PDI Perjuangan Sragen, Minggu (17/12/2023).

Kabupaten Sragen – Komandan Tempur Elektoral Bintang Dua Sragen, Sugiyarto memberikan amunisi tempur kepada gugus tugas berupa formulir bantuan pendidikan PIP pada Rapat Koorinasi (Rakor) Gugus Tugas Desa Bandung, Ngrampal, Sragen, di Aula PDI Perjuangan Kabupaten Sragen, Minggu (17/12/2023).

Sebanyak 1000 formulir diberikan kepada jajaran gugus tugas agar bisa didistribusikan dan dimanfatkan betul oleh masyarakat. Selain itu, kesempatan ini juga bisa dimanfaatkan oleh gugus tugas untuk bisa menyampaikan salah satu program-program nyata PDI Perjuangan lainnya.

Foto : jajaran gugus tugas Desa Bandung, Ngrampal, Sragen dalam giat Rapat Kordinasi di Aula DPC PDI Perjuangan Sragen, Minggu (17/12/2023).

“Dengan dibekali formulir PIP serta progam-program PDI Perjuangan, semoga gugus tugas bisa lebih yakin dalam menemui warga masyarakat khususnya di wilayah Bandung, dalam menggalang suara pasti untuk kemenangan legislatif PDI Perjuangan dan Ganjar-Mahfud,” ujarnya.

Selanjutnya, Sugiyarto mengatakan bahwa gugus tugas berperan penting untuk memenangkan para calon legislatif PDI Perjuangan dan Ganjar-Mahfud pada Pemilu 2024. Salah satu tugas dan fungsi gugus tugas ialah turun ke bawah mengetuk dari pintu ke pintu dalam menggalang suara.

“Diharapkan jajaran gugus tugas dalam pergerakan wajib menjalankan intruksi partai, serta disiplin komunikasi atar sesama tim gugus tugas guna menjaga wilayah maupun menambah suara pasti untuk kemenangan PDI Perjuangan,” pungkasnya.

Koresponden : Eky Ely

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here