Sri Rejeki Lakukan Pemantapan TPS Lemah

0
Sri Rejeki
Foto: Sri Rejeki (tengah-berjilbab) melakukan pemantapan pandangan politik di daerah Mlokomanis Kulon

Kabupaten Wonogiri – Sri Rejeki, Komandan Tempur Elektoral Bintang Dua melakukan pemantapan pandangan politik di daerah lemah untuk memperkenalkan program ‘Go Nyawiji Sesarengan Mbangun Wonogiri‘, Kamis (09/10/2023).

Kegiatan pemantapan ini dihadiri oleh seluruh tokoh masyarakat se-Kel. Mlokomanis Kulon. Dengan salah satu strategi politik yang dilakukan oleh Sri Rejeki ini, diharapkan dapat tercapai penguatan daerah lemah untuk kemenangan spektakuler PDI Perjuangan di Kab. Wonogiri.

“Saya menyadari bahwa saya tidak bisa bekerja sendiri dalam melaksanakan program-program pemerintah dan menyukseskan Pemilu 2024. Oleh karena itu, para tokoh masyarakat di tiap wilayah diharapkan mampu memberikan edukasi, mengajak warganya untuk ‘Go Nyawiji‘ dan bisa membentengi caleg partai lain untuk tidak masuk ke wilayah tersebut,” ujar Sri Rejeki.

Penguatan daerah lemah akan terus dilakukan oleh Sri Rejeki bersama dengan tokoh masyarakat hingga menit-menit terakhir jelang Pemilu serentak pada 14 Februari 2024 demi menang spektakuler.

Koresponden : Arifin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here