Sri Mulyani Tinjau Kampung Ramadan Rowo Jombor

0
Foto: Sri Mulyani Meninjau Kampung Ramadhan Di Rowo Jombor

Kabupaten Klaten – Bupati Klaten, Hj. Sri Mulyani, S.M bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Klaten meninjau langsung Kampung Ramadan yang berlokasi di Taman Nyi Ageng Rakit Rowo Jombor. Kampung Ramadan tersebut merupakan bazar kuliner yang diproduksi para pelaku UMKM Kabupaten Klaten, Sabtu (9/4/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Sri Mulyani yang juga selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Klaten menyampaikan bahwa antusias masyarakat sangat positif terhadap hadirnya Kampung Ramadan tersebut.

Foto: Sri Mulyani Dorong Kampung Ramadhan Dapat Bangkitkan Ekonomi

Alhamdulillah di hari pertama, Kampung Ramadan Rowo Jombor ini antusias warga sangat bagus, ramai sekali. Peminatnya banyak dan pelaku usahanya juga banyak,” tutur Sri Mulyani.

Selanjutnya, Sri Mulyani menambahkan bahwa dalam guat peninjauan tersebut terdapat beberapa evaluasi guna menciptakan kawasan yang lebih tertata.

“Tadi di beberapa titik sudah saya evaluasi agar para pedagang yang berada di luar besuk atau hari berikutnya bisa masuk. Saya harap para pelaku usaha kuliner di Klaten mendapatkan keuntungan dari sini,” lanjut Sri Mulyani.

Selain itu, dirinya berharap Kampung Ramadan tersebut dapat menampung para pelaku usaha kuliner atau UMKM yang ada di Kabupaten Klaten.

Koresponden : Rama

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here