Kota Surakarta – Pengurus Ranting PDI Perjuangan Joyosuran melaksanakan pembagian sembako kepada warga di Kelurahan Joyosuran yang sedang melakukan Isolasi Mandiri, akibat terinfeksi Covid 19, Kamis (15/7/2021).
Ketua Ranting PDI Perjuangan Joyosuran, Surono menyampaikan, kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu pemenuhan kebutuhan warga yang sedang menjalani isolasi mandiri. Tidak hanya itu, Ranting PDI Perjuangan Joyosuran juga mencoba menerapkan konsep Jogo Tonggo. Sehingga, ketika ada warga yang melakukan isolasi mandiri atau terdampak Covid-19, Pengurus Ranting PDI Perjuangan Joyosuran berusaha membantu dengan memberikan makanan, serta sembako kepada wilayah yang terdampak Covid-19.

“Kepedulian Ranting PDI Perjuangan Joyosuran ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi Kader Partai yang lain. Saya juga berharap, dengan adanya kegiatan ini, dapat sedikit membantu warga yang sedang menjalani isolasi mandiri,” ujarnya.
Rencananya, tambah Surono, selain memberikan bantuan sembako, Ranting PDI Perjuangan Joyosuran akan rutin mengadakan penyemprotan cairan desinfektan di wilayah yang terisolasi. Seluruh kegiatan ini merupakan wujud gotong royong kader Ranting PDI Perjuangan Joyosuran untuk membantu sesama warga yang terdampak Pandemi Covid-19.
Koresponden : Diky – Nafis