Pembagian 3.000 Paket Sembako untuk Kader PDI Perjuangan Kab. Rembang

0

Kabupaten Rembang – Di tengah Pandemi Covid-19 di Indonesia, Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Kab. Rembang tak henti-hentinya bergotong-royong memerangi penyebaran Covid-19 di Kab. Rembang.

Memasuki bulan ke-3 Pandemi Covid-19, yang bertepatan di bulan Suci Ramadhan. DPC PDI Perjuangan Kab. Rembang akan membagikan paket sembako kepada semua kader PDI Perjuangan Kab. Rembang.

Pembagian ini dilakukan secara maraton melalui Reses Masa Persidangan III Tahun 2020 dalam minggu ini. Adapun target sasaran adalah semua strukur pengurus DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting dan Sayap Partai lainnya. Jumlah keseluruhan paket sembako yang akan dibagikan pun berjumlah 3.000 paket sembako.

“Hal ini sebagai bukti nyata bahwa Partai hadir ketika rakyat butuh perhatian. Selain itu, kita juga ngrumat kader PDI Perjuangan di saat Pagebluk seperti ini,” ucap Ridwan selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Rembang.

Pengadaan 3.000 paket sembako ini atas sinergi antara semua Anggota DPRD Kab. Rembang Fraksi PDI Perjuangan dengan Anggota DPR RI, Dr. Hj. Evita nursanty, S.H., M.Sc. dan Dr. H. Edy Wuryanto, S.KP., M.Kep. dan Anggota DPRD Provinsi Jateng, Dr. Ir. H. Alwin Basri, M.M., M.IKom.

Koresponden: Moh Mozarudin