Kota Salatiga – Dalam masa Reses yang dilakukan oleh Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit, M.Si., dimanfaatkan oleh para pelaku ekonomi kreatif, untuk menyalurkan aspirasinya. Terlebih, di tengah Pandemi Covid-19 yang memukul perekonomian, khususnya para pelaku ekonomi yang berada di wilayah Kota Salatiga. Dengan hadirnya Dance Ishak Palit itu, diharapkan dapat membawa angin segar bagi para pengusaha kecil di Kota Salatiga, Jumat, (5/3/2021).
Dalam kegiatan Reses tersebut, masyarakat meminta adanya infrastruktur digital yang terintegrasi langsung oleh Pemerintah Kota Salatiga. Mengingat, tren digital saat ini memang sedang digandrungi oleh masyarakat di seluruh dunia. Masyarakat berharap, nantinya wadah ini menjadi ruang gerak bagi para pelaku ekonomi kreatif, dalam mengembangkan usahanya. Selain itu, wadah ini juga akan menjadi sebuah database yang nantinya menjadi acuan dalam pengambilan keputusan yang strategis oleh Pemerintah. Dengan demikian, diharapkan, akan tercipta hubungan yang solid antara pelaku usaha, bersama dengan Pemerintah.

Dance Ishak Palit mengatakan, para pelaku ekonomi kreatif juga meminta adanya kemudahan regulasi dalam menjalankan usahanya. Para pelaku ekonomi masih merasakan kesulitan dalam hal regulasi yang rumit, serta dinilai menghambat ranah geraknya. Menurut Dance, regulasi dibuat, hendaknya dapat memudahkan, bukan justru menjadi hambatan dalam berwirausaha.
“Mendengar keluhan kesah para pelaku ekonomi kreatif ini, saya akan segera meminta rumusan dari pihak-pihak terkait. Rumusan ini nantinya akan dipertimbangkan dan diharapkan dapat diterima dalam RKPD tahun 2022. Saya juga akan mengawal aspirasi ini, agar perekonomian Kota Salatiga terus membaik di masa Pandemi Covid-19,” pungkas Bung Dance, sapaan akrab Dance Ishak Palit.
Koresponden : Anggi – Catur
Mau tanya untk mlihat progres aspirasi kami smpai dimna itu ke badan apa ya?