Kadarwati Ajak Masyarakat Terapkan Pola Hidup Sehat

0
Foto: Kadarwati Berikan Sambutan dan Materi

Kabupaten Klaten – Dalam rangka mewujudkan visi misi Kabupaten Klaten yang Maju, Mandiri, dan Sejahtera, Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Tengah, Hj. Kadarwati, S.H., M.H mengajak warga masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat. Hal tersebut disampaiknnya saat dirinya menghadiri sosialisasi Verifikasi dan Deklarasi 5 Pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di Kecamatan Trucuk, Rabu (9/11/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain puskesmas, camat, kepala desa, perangkat desa, Kader PKK, Kader STBM, dan tokoh masyarakat.

Foto: Kadarwati Bersama Peserta Sosialisasi

Dalam kesempatan tersebut, Kadarwati menyampaikan dengan adanya progaram verifikasi dan deklarasi 5 Pilar STBM ini diharapkan agar perilaku masyarakat Trucuk bisa berubah dari yang selama ini mungkin masih ada buang air besar sembarangan menjadi stop buang air besar sembarangan.

“Untuk mewujudkan warga masyarakat yang sehat adalah tidak terlepas dari program 5 Pilar STBM ini yaitu salah satunya masyarakat stop buang air besar sembarangan. Maka dari itu diperlukan perubahan perilaku secara kognitif. Selain itu, secara bersama-sama memberikan penjelasan dan pengetahuan agar masyarakat paham bahwa kesehatan itu mahal harganya,” ujarnya.

Kadarwati berharap dengan adanya kegiatan deklarasi ini menjadi motivasi untuk menggerakkan diri dan seluruh elemen masyarakat demi terwujudnya lingkungan yang sehat dengan 5 Pilar STBM ini, karena tujuan dari STBM ini adalah untuk mewujudkan perilaku masyarakat yang bersih dan sehat.

“Dengan program ini diharapkan masyarakat lebih memperhatikan dan menjaga kebersihan yang dimulai dari kebersihan lingkungan rumah tangga masing-masing dan kami mengajak semua pihak bekerja sama untuk menyuksesan program STBM ini. Semuanya harus bersinergi dan saling bahu-membahu dalam membangun dan mewujudkan masyarakat yang berperilaku hidup bersih dan sehat,” pungkasnya.

Sesuai Permenkes No. 3 Tahun 2014, 5 Pilar STBM meliputi: Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBABS), Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), Pengelolaan Air Minum Makanan Rumah Tangga (PAMMRT), Pengamanan Sampah Rumah Tangga (PSRT), dan Pengamanan Limbah Cair Rumah Tangga (PLCRT).

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here