Jalin Silaturahmi, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Banjarnegara Selenggarakan Turnamen Tenis Meja

0

Kabupaten Banjarnegara – Ketua Fraksi PDI Perjuangan Banjarnegara, Wachyu Hidayat dalam menjalin tali silaturahmi antar warga Desa Penawangan RT 01 RT 01, Kecamatan Madukara, Kabupaten Banjarnegara, menyelenggarakan turnamen tenis meja. Turnamen ini diikuti oleh berbagai kalangan, baik kalangan pemuda, maupun masyarakat yang lain, dengan hadiah piala Wachyu Hidayat, serta uang pembinaan. Turnamen diikuti oleh 30 peserta yang keseluruhan adalah para pecinta olahraga tenis meja di Penawangan dan sekitarnya. Sedang pelaksanaan selama dua hari, mulai hari Sabtu-Minggu, (22-23/5/2021).

Wachyu Hidayat menyampaikan, bahwa tujuan dari kegiatan open turnamen ini untuk mempererat tali silaturahmi antar warga penawangan. Selain itu, untuk meningkatkan imun dan prestasi di bidang olahraga tenis meja. Kegiatan tersebut dilaksanakan, juga untuk menggali bibit pemain olahraga tenis meja atau pingpong. Maka dari itu, KOK KONI Madukara juga turun memberikan motivasi, serta pengarahan kepada para peserta dan panitia turnamen.

Wachyu Hidayat menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba, dalam turnamen tenis meja

Wachyu Hidayat menambahkan, pihaknya juga akan mengadakan turnamen yang lebih besar, tepatnya dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI. Selain turnamen tenis meja, nanti juga akan digelar.  Wachyu Hidayat juga menyambut baik upaya KONI Banjarnegara yang gencar melakukan edukasi terhadap bidang olahraga.

“Kami menyambut baik upaya KOK sebagai tangan panjang KONI Banjarnegara dalam melakukan pembinaan bidang olahraga di desa. Semoga, dengan adanya kegiatan ini, akan mendorong para pemuda dan masyarakat untuk mencintai olahraga, khususnya olahraga prestasi,” tuturnya.

Wachyu Hidayat juga berkomitmen akan berusaha semaksimal mungkin, untuk membantu masyarakat, maupun pemuda berprestasi, agar dapat berkiprah dalam bidang olahraga tersebut. Dalam hal ini, pihaknya akan memberikan bantuan kepada masyarakat atau pemuda tidak mampu, namun berprestasi.

Koresponden : Chrisna

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here