Jaga Kelestarian Hutan, Sunarna Gelar Sosialisasi SVLK

0
Foto : Kegiatan sosialisasi Sistem Verifikasi Legalitas dan Kelestarian (SVLK) bagi kelompok tani se-Kec. Kebasen yang dilaksanakan di Aula Selo Jati, Komplek Taman Wisata Alam Curug Song Kalisalak pada hari ini Minggu, (29/10/2023).

Kabupaten Banyumas – Sunarna, S.E., M.Hum., Anggota Komisi IV DPR RI Dapil Banyumas-Cilacap, menekankan perlunya menjaga kelestarian hutan dan lahan penghijauan melalui sosialisasi Sistem Verifikasi Legalitas dan Kelestarian (SVLK) bagi kelompok tani se-Kec. Kebasen yang dilaksanakan di Aula Selo Jati komplek Taman Wisata Alam Curug Song Kalisalak pada hari ini Minggu, (29/10/2023).

“Kita juga perlu menjaga kelestarian hutan dan lahan penghijauan serta kita pastikan peredaran hasil hutan,” singkatnya.

Foto : 120 kelompok tani dan pengrajin kayu se-Kec. Kebasen mengikuti SVLK.

Dihadiri 120 orang dari kelompok tani dan pengrajin kayu acara tersebut berfokus pada pengetahuan tentang sistem verifikasi legalitas dan kelestarian hutan dan lahan penghijauan bagi kelompok tani penggarap lahan hutan.

“Banyumas merupakan daerah dengan luas hutan dan lahan hijauan cukup besar, banyak juga distributor maupun perusahaan pengolahan kayu dan kelompok petani penggarap lahan hutan seperti kopi dan palawija pada umumnya,” tandasnya.

Foto : Sunarna, Anggota Komisi IV DPR RI Dapil Banyumas-Cilacap, (2 dari kiri) foto bersama kelompok tani kopi Desa Kalisalak

Melalui kegiatan tersebut diharapkan para pengusaha perkayuan tahu, terkait legalitas dan keabsahan kayu. Hingga yang terkait dengan hukum pidana maupun administrasi dapat dihindari.

Koresponden: Aim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here