Hamenang Wajar Ismoyo Pimpin Rapat Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2020

0
Foto: Ketua DPRD Kab. Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo Bersama Bupati Kab. Klaten,, Hj. Sri Mulyani

Kabupaten Klaten – Ketua DPRD Kab. Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo memimpin Rapat Paripurna dengan dua agenda. Pertama, terkait dengan persetujuan catatan strategi. Kedua, penyampaian keputusan DPRD tentang Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Klaten tahun 2020.

Rapat juga dihadiri Bupati, Hj. Sri Mulyani, Wakil Bupati, Forkopimda Kab. Klaten, pimpinan DPC Partai politik Kab. Klaten, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Rapat berlangsung di Gedung Paripura DPRD Kab. Klaten, Selasa (13/4/2021).

Foto: Rapat Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2020

Dalam rapat, Hamenang Wajar Ismoyo menuturkan, bahwa Rapat Paripurna kali ini menghasilkan catatan-catatan strategis yang dapat menjadi tambahan referensi, serta masukan kepada Bupati beserta jajaran dalam menentukan arahan Kebijakan di tahun mendatang.

“Kami mengharapkan dengan catatan strategis yang telah dibuat agar bisa menjadi bahan masukan, saran dan referensi bagi Bupati beserta jajaranya dalam menyusun kebijakan pada tahun mendatang,” ucap Hamenang Wajar Ismoyo, yang juga Wakil Ketua Bidang Politik dan Komunikasi DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten.

Selama rapat berlangsung, masing-masing Komisi menyampaikan catatan strategis terhadap LKPJ Bupati Klaten tahun 2020. Dari cacatan ini, berharap maksimal dam mempertahankan capaian program Kab. Klaten.

“Dari catatan yang ada, kedepan bisa lebih memaksimalkan kebijakan yang belum maksimal dam mempertahankan capaian program kebijakan yang sudah baik,” pungkas Hamenang Wajar Ismoyo.

Koresponden: Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here