Hadapi Pemilu 2024, KomandanTe Bintang Dua Pekalongan Utara Diminta Masifkan Komunikasi

0
Hadapi Pemilu 2024, KomandanTe Bintang Dua Pekalongan Utara Diminta Masifkan Komunikasi

Kota Pekalongan – Menjelang pemilu serentak 2024, DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan terus melakukan pemantapan strategi elektoral. Kali ini pada Sabtu (12/11/2022) DPC Partai melakukan konsolidasi bersama jajaran PAC dan Ranting se Pekalongan Utara di Kantor DPC Partai.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan, Agung Satria Hermawan mengintruksikan kepada KomandanTe Bintang Dua untuk segera menggiatkan koordinasi dan komunikasi dengan PAC dan Ranting.

“Seperti kita ketahui untuk Pekalongan Utara hanya ada satu perwakilan kita, KomandanTe Bintang Dua yang ditugaskan untuk bisa segera koordinasi dan komunikasi dengan PAC dan Ranting, dan untuk KomandanTe Bintang Satu diperkuat agar harapan kita menambah kursi bisa terwujud, maka dibutuhkan kerjasama, gotong royong, solid begerak,” jelas Agung Satria.

Untuk KomandanTe Bintang Dua di Pekalongan Utara ada empat, yakni Edy Supriyanto, H. Maskyur, M. Taufik Iqbal, dan dr Megawati.

Agung Satria juga memaparkan hasil survei PDI Perjuangan di Kota Pekalongan yang mengalami kenaikan di bulan Oktober lalu, namun ia meminta kepada kader Partai agar mewaspadai gerakan partai lain sehingga elektabilitas Partai bisa naik.

“Secara survei di Kota pekalongan PDI Perjuangan dari 14 % mengalami kenaikan 27 ,5% di bulan Oktober, itu semua hasil gerak gotong royong kita semua, dan kita tidak boleh lengah dengan hasil survei, kita harus waspadai gerakan partai lain, saat ini hanya PDI Perjuangan yang sudah bergerak,” ungkap Agung Satria.

Koresponden: Sang Hadi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here