
Kabupaten Banyumas – Hari pertama puasa, Bendahara DPC PDI Perjuangan Banyumas, Drs. Sadewo Tri Lastiono, M.M., memilih berbuka puasa bersama keluarga di Warung Makan Putri Gunung Baturraden pada Selasa (12/03/2024).
“Alhamdulillah puasa pertama, buka pertama, buka bersama Keluarga Besar Alm. Bapak Soedarso. Senajan urung kumpul kabeh ning kudu tetep disyukuri,” singkat Sadewo kepada tim Derap Juang .
Sadewo yang juga Ketua PMI Banyumas menjelaskan keterangan menurut Umar bin Khattab yakni puasa adalah perisai terbaik untuk melindungi diri dari dosa-dosa dan kejahatan.
“Saya sangat berharap mampu memanfaatkan momen bulan yang penuh berkah ini untuk meningkatkan ketakwaan kita kepada Allah SWT dan juga kepedulian kita terhadap sesama,” tandasnya.
Koresponden : Aim