Banteng Serengan Perkuat Akar Rumput

0
Foto: Wakil Ketua Ranting Bidang Bapilu Serengan bersama Masyarakat Penerima Manfaat Baksos

Kota Surakarta – Sebagai rasa syukur dan keberpihakan penuhnya kepada Wong Cilik, aktualisasi atas dedikasi nyata tersebut dibuktikan oleh kawan-kawan PDI Perjuangan dari Ranting Serengan, Kota Surakarta.

Jumat (26/3/2021), melalui sinergitas bersama kawan-kawan Posko Puan Maharani Surakarta serta dukungan penuh dari Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Ir. Bambang Wuryanto, MBA itulah yang menjadikan kesuksesan terselenggaranya giat pembagian sembako di Kantor Sekretariat PDI Perjuangan Ranting Serengan, Surakarta.

Sebagai keterwakilan dari Paidi selaku Ketua Ranting Serengan, kegiatan ini dipimpin oleh Antonius Juari Ibnu Parwita selaku Wakil Ketua Ranting Bidang Bapilu. Selanjutnya sebagai daya dukung pada giat ini, Mas Anton (sapaan akrabnya) turut menggandeng para tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

Foto: Masyarakat Penerima Manfaat Baksos oleh Ranting Serengan, Kota Surakarta

“Saya, beserta para tokoh agama dan tokoh warga masyarakat mengadakan bakti sosial berupa pembagian sembako yang kita peroleh melalui sinergitas dengan kawan-kawan yang berada di Posko Puan Maharani Surakarta,” jelasnya.

Mas Anton juga mengungkapkan, bahwa acara baksos ini merupakan wujud dari silaturahmi persaudaraan kader PDI Perjuangan kepada masyarakat yang berada di tiap lini. Karena baginya, tarikan nafas PDI Perjuangan adalah tentang bagaimana kehadiran dan kepedulian Partai yang dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat dimanapun dan kapanpun.

“Doa, harapan serta ucapan rasa hormat dan terima kasih saya haturkan kepada mbak Puan Maharani serta Komandan Bambang Patjul atas dukungan penuhnya. Selain itu saya bersyukur, bahwa giat baksos ini sudah seringkali dilakukan dan selalu diberi kelancaran,” ungkapnya.

Foto: Masyarakat Penerima Manfaat Baksos oleh Ranting Serengan, Kota Surakarta

Mas Anton berharap langkah konkret ini dapat menguatkan PDI Perjuangan agar semakin jaya merdeka dan semua pasukan bawah selalu solid berdaulat. Itulah kerangka besar atas cita-cita dan asa ke depan Mas Anton untuk Partai tercinta ini.

Setelah adanya giat ini Mas Anton juga memberikan informasi, bahwa sebagai tarikan nafas satu arah atas giat baksos ini, dirinya telah bekerjasama dengan Tim Pedhot Oyot, Satgas Covid-19, PMI Solo serta tim TNI/Polri, dan tokoh agama untuk mengadakan giat Donor Darah pada Minggu (4/4/2021).

Penulis : Tim Editor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here