Kota Semarang – Pasangan Cagub-cawagub Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi (Hendi) dipastikan bakal hadir langsung memaparkan visi misi, program, sekaligus pandangan terkait isu ‘Membangun Infrastruktur Ketahanan Pangan Jawa Tengah dalam menghadapi Perubahan Iklim dan Meningkatkan Kualitas Hidup masyarakat’.
Dalam keterangannya, Hendi menjelaskan bahwa debat kedua Pilgub Jateng akan semakin menarik, karena menyangkut pembangunan yang berkenaan langsung dengan masyarakat.
Untuk menjawab tema debat, ia pun juga telah terjun langsung ke lapangan untuk mengetahui detail polemik, tantangan, sekaligus solusi yang tepat.
“Kami terus muter untuk menyerap aspirasi dan ketemu masyarakat,” kata Hendi di sela pertemuan dengan anak-anak muda di Kabupaten Karanganyar, Jateng, Kamis, 7 November 2024.
Baginya, turun ke bawah menjadi hal yang sangat penting, karena bakal menyajikan sesuatu yang bersifat faktual, tidak sekedar teoritis.
“Ada masalah apa menjadikan kami tambah berisi ya dengan problematika yang ada di Jawa Tengah,” ujarnya.
Hendi menambahkan, pasca debat pertama dan agendanya dengan Andika Perkasa untuk terus turun ke bawah turut menjadikan elektabilitasnya merangkak naik mengungguli kompetitornya.
“Ya, alhamdulillah, tapi sekali lagi bahwa survei ini potret terhadap sebuah kinerja masing-masing pasangan calon. Kalau kita lihat kadang-kadang potret itu bisa detail, bisa tidak ya,” tandasnya.
Tim Editor