
Kabupaten Kebumen – DPC PDI Perjuangan Kebumen mengelar Rapat Konsolidasi Pemenangan Pilkada 2024 di Aula Panti Marhaen Kebumen, Minggu (27/10/2024).
Turut hadir dalam acara tersebut Utut Adianto selaku Anggota DPR RI Dapil 7, Ketua DPC Partai Kebumen Saiful Hadi, Calon Bupati-Wakil Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto dan Ristawati Purwaningsih, Fungsionaris DPC, seluruh Anggota Fraksi PDI Perjuangan Kebumen, dan PAC se-Kabupaten Kebumen.

Saiful Hadi dalam sambutannya menyampaikan rapat kali ini menjadi bagian dari konsolidasi internal Partai untuk bergotong-royong memenangkan pasangan Andika-Hendi untuk Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah serta Arif-Rista untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Kebumen pada Pilkada 2024.
“Semoga calon yang kita usung bisa menang dan Kebumen menjadi Kandang Banteng,” paparnya.
Sementara itu, GM Utut Adianto dalam sambutannya menyampaikan masih ada waktu kurang lebih satu bulan untuk pertempuran Pilkada 2024.
“Kami mengajak para kader, relawan, simpatisan untuk selalu kompak dan solid berjuang bersama untuk memenangkan para calon yang diusung oleh PDI Perjuangan. Semoga perjuangan kita semua mendapatkan hasil yang maksimal untuk Jawa Tengah dan Kabupaten Kebumen, sehingga bisa memiliki pemimpin dari kadernya sendiri,” tandasnya.
Koresponden: Sofian Aniffudin