Korps KJ Kabupaten Pekalongan Bagikan Seribu Masker

0

Kabupaten Pekalongan – Korps Komunitas Juang Kabupaten Pekalongan berperan serta dalam pencegahan penyebaran Covid19 dengan melakukan aksi bakti sosial membagikan masker kepada masyarakat, (18/5/2020). Di situasi pandemi Covid-19, Korps Komunitas Juang Kab. Pekalongan saling berkolaborasi dalam menjaga kesehatan dan bahu membahu melakukan bakti sosial.

Pembagian 1.000 masker dilakukan di wilayah Taman Gemek atau biasa dikenal dengan “Bebekan”. Pembagian kepada para pedagang, pengunjung taman, dan pelaku usaha kecil menengah. Kegiatan ini mendapatkan respon baik dari masyarakat. “Terimakasih mas, masker ini sangat bermanfaat,” ucap salah satu pedagang penerima masker.

Selain membagikan masker, korps Komunitas Juang menghimbau masyarakat untuk menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah. Masker yang dibagikan merupakan sumbangsih bentuk pengabdian kepada masyarakat dari Anggota DPD RI, Casytha A. Khatmandu yang berkolaborasi dengan DPC PDI Perjuangan Kab. Pekalongan dan Komunitas Juang.

“Alhamdulillah dengan adanya kegiatan bagi masker yang disupport oleh mbak Casytha sangat bermanfaat untuk masyarakat umum. Terkait himbauan menjaga jarak dan memakai masker oleh pemerintah,” ungkap Rofi Hanafi selaku Wakil Sekretaris Internal DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pekalongan.

“Saya berharap kegiatan yang bermanfaat ini dapat terus dilakukan dalam lingkup dan skala yang lebih luas lagi,” tutur Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kab. Pekalongan, Sumar Rosul, S.IP.

Koresponden: M. Baqo