Kabupaten Wonosobo – Bupati Kab. Wonosobo, Afif Nurhidayat mengucapkan selamat atas diresmikannya Kantor Layanan KSP CU Lestari di Desa Buntu, Kec. Kejajar. Dengan diresmikannya kantor baru, diberharapkan dapat memberikan tambahan semangat bagi pimpinan, serta staf KSP CU Lestari Buntu untuk berkarya lebih baik lagi, Jumat (28/5/2021).
Menurut Afif yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Wonosobo, berdirinya koperasi bertujuan untuk menyejahterakan anggotanya, masyarakat, dan turut membantu tatanan perekonomian nasional. Koperasi diharapkan dapat berperan aktif dalam menaikkan taraf hidup masyarakat.

“Saya harap KSP CU Lestari Buntu dapat bertahan di tengah tantangan zaman. Mampu berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat,” tuturnya.
Dalam penyampaiannya, Politisi PDI Perjuangan itu berharap, KSP CU Lestari harus semakin jaya, berkembang, serta mampu membangkitkan perekonomian masyarakat kembali, utamanya bagi masyarakat di sekitar Kec. Buntu.
Selain itu, Afif meminta KSP CU Lestari Buntu untuk bersedia berjalan beriringan dengan Pemkab Wonosobo dalam pembangunan di daerah ini, utamanya dalam bidang ekonomi. Hal ini guna memajukan dan memeratakan kesejahteraan anggota koperasi, maupun masyarakat.
Lebih lanjut, Afif berharap, koperasi dapat berperan aktif dalam menaikkan taraf hidup masyarakat. “Koperasi musti dapat membangkitkan peran aktif masyarakat dalam pembangunan dibidang ekonomi, utamanya dalam situasi Pandemi Covid-19 ini. Di mana pertumbuhan ekonomi harus diupayakan dengan penuh kerja keras,” pungkasnya.
Koresponden : Hildan