Ristawati Purwaningsih Ajak Masyarakat Ikutserta Cegah HIV/AIDS

0

Kabupaten Kebumen – Dalam acara pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Perencanaan Desa Tahun 2021, yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Sekda Kebumen, Wakil Bupati Kebumen, Ristawati Purwaningsih mengajak masyarakat untuk peduli dalam pencegahan dan penangulangan HIV/AIDS. Acara yang dihadiri oleh Kepala Dispermades P3A Kab. Kebumen, Frans Haidar, Kabag Kesra, Wahid Tamam, serta pejabat terkait yang berada di lingkungan Pemerintah Kab. Kebumen, tetap menerapkan Protokol Kesehatan, Selasa, (6/4/2021).

Foto : Wakil Bupati Kebumen, Ristawati Purwaningsih

Ristawati Purwaningsih mengatakan, kasus HIV/AIDS di Kab. Kebumen masih cukup tinggi. Hal itu perlu menjadi perhatian seluruh elemen, dengan bersinergi antara Pemerintah dengan masyarakat. Sebab, mengenai pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS ini, bukan hanya tanggungjawab Dinas Kesehatan dan Dispermades P3A saja, namun menjadi tanggungjawab bersama. Selain itu, hal tersebut bukan merupakan tanggungjawab Pemerintah Pusat, Provinsi, maupun Pemerintah Kab. saja, melainkan Pemerintah Desa juga harus ikutserta dalam upaya pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS.

Rangkaian kegiatan Bimtek Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Perencanaan Desa Tahun 2021 yang dihadiri oleh Ristawati Purwaningsih

“Dalam kesempatan ini, saya menilai kegiatan Bimtek Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Perencanaan Desa Tahun 2021 sangat penting. Sebab, kegiatan ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan, serta pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Koresponden : Sofian Aniffudin, S.E.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here