Kabupaten Grobogan – Dalam sebuah peristiwa yang menyentuh hati, jajaran Korps Komunitas Juang (KJ) Kab. Grobogan menunjukkan kepedulian dan kasih sayang yang mendalam terhadap keluarga salah satu anggota Korps yang baru saja meninggal dunia.
Selasa (13/06/2023), tindakan yang menunjukkan solidaritas dan kebersamaan yang erat di dalam ber-Komunitas Juang ini dimaksudkan untuk berfokus pada memantik seluruh empati, kepedulian sosial, dan saling membantu kebersamaan.
Karena diketahui, KJ Lintang yang merupakan salah satu anggota yang sangat aktif ini pada beberapa hari sebelumnya telah kehilangan orang tua yang merupakan kepala rumah tangga di keluarganya.
“Kami sangat berduka atas kepergian Bapak dari salah satu anggota berharga kami. Dalam keadaan seperti ini, kami ingin menunjukkan dukungan dan solidaritas kami kepada keluarga yang ditinggalkan,” ungkap AMJ Usman.
Selain itu, AMJ Usman juga berharap, agar pertemuan yang berlangsung di rumah duka ini dapat setidaknya meringankan beban keluarga dan membantu mereka melalui masa sulit ini.
“Kebersamaan dan kepedulian yang ditunjukkan oleh Korps Komunitas Juang PDI Perjuangan dalam momen ini menjadi contoh nyata tentang bagaimana sebuah kelompok dapat bersatu dan memberikan dukungan yang kuat kepada keluarga yang sedang berduka,” pungkas AMJ Usman.
Koresponden : Faizal – Janu