Wujudkan E-Goverment, Walikota Aaf Launching Aplikasi Omahe Ndewe

0
Wali Kota Kota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid melaunching aplikasi Omahe Ndewe

Kota Pekalongan – Dalam rangka mewujudkan visi misi dan program unggulan, Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid melaunching aplikasi Omahe Ndewe di Ruang Jetayu Setda Kota Pekalongan, Selasa (14/12/2021).

Saat meresmikan, Aaf menyampaikan aplikasi Omahe Ndewe selain sebagai upaya mewujudkan program unggulan juga untuk mendukung Peraturan Presiden no. 95 tahun 2018 tentang Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) yang berisi transformasi menuju era e-goverment di mana sistem dapat saling terintegrasi satu dengan yang lainnya sehingga antar sistem dapat berinteraksi dan menghasilkan data yang dapat dijadikan acuan dalam keputusan perencanaan pembangunan dan penyelesaian masalah di daerah.

Foto: Peresmian Aplikasi Omahe Ndewe

Selain itu, menurut kader PDI Perjuangan itu, aplikasi Omahe Ndewe ini sangat bermanfaat kedepannya, karena Aaf menyebutkan Kota Pekalongan memiliki kepadatan penduduk yang relatif tinggi, dengan luas area 46,42 km² membuat pemukiman terlihat sangat padat sehingga membutuhkan pendataan yang valid dan terintegrasi.

“Aplikasi Omahe Ndewe merupakan tools dalam pendataan lengkap rumah, aplikasi ini tidak terlepas dari makna historis data pemukiman yang merupakan data dari hasil blusukan yang sudah saya lakukan saat saya belum menjabat sebagai Walikota, sehingga saat ini sudah saatnya untuk mewujudkan aplikasi ini,” ungkapnya.

“Semoga aplikasi ini dapat berfungsi dengan baik meskipun di awalnya mungkin aplikasi ini belum sempurna tetapi kita harapkan seiring dengan berjalannya program ini kita bisa menyempurnakan dan dan saya berterimakasih kepada BPS selaku pembina data yang telah membimbing OPD terkait sehingga terkumpul data yang lengkap rumah dan mendapat rekomendasi statistik dan telah memenuhi kandidat statistik sektorial,” imbuh Aaf.

Foto: Walikota Pekalongan juga menyerahkan penghargaan Krenova

Pada kesempatan ini, Walikota Pekalongan juga menyerahkan penghargaan Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (Krenova) 2021 kepada penerima anugerah yang telah berhasil melakukan penemuan, mendukung, dan memajukan suatu produk inovasi untuk masyarakat luas.

“Selamat untuk para pemenang, mudah-mudahan karya Saudara dapat memasuki pasar dan tentunya dapat memberikan manfaat untuk masyarakat khususnya di Kota Pekalongan,” terang Aaf.

Koresponden: Sang Hadi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here