Wisda Tekankan Struktural Partai di Candi ‘Tegak Lurus’ Perintah Partai

0
Foto: Wisda Pridatoe (ketiga dari kanan) foto bersama jajaran struktural partai Kel. Candi, usai bagikan beras dari Mbak Casytha dalam giat konsolidasi di Kediamannya, Kel. Candi, Kota Semarang

Kota Semarang – Wisda Pridatoe, S.M., selaku Komandan Tempur Elektoral (Komandante) Bintang Dua Dapil Kota Semarang 3, menyatukan barisan struktural partai dengan konsolidasi bersama jajaran Ranting dan Anak Ranting Kelurahan Candi, di kediamannya, Candi, Kota Semarang, Jumat (06/10/2023).

Acara dibuka oleh Harsono sebagai Ketua Ranting Candi, yang menyampaikan kepada para perngurus Ranting dan Anak Ranting agar satu barisan mempertahankan dan memperkuat kembali PDI Perjuangan di wilayah Candi.

Foto: Wisda Pridatoe (tengah) saat konsolidir jajaran ranting Kel. Candi di kediamannya

Sementara itu, Wisda Pridatoe mengajak jajaran struktural partai untuk ‘Tegak Lurus’ perintah Partai, dengan menyukseskan strategi pemenangan Komandante Stelsel dan bergerak dengan data untuk memenangkan PDI Perjuangan di Candi.

“Saya mengajak semuanya untuk tegak lurus perintah Partai dengan strategi pemenangan ini. Serta mengamankan suara untuk Mas Wisda DPRD Kota-nya, Danie Budi Tjahyono DPRD Provinsi-nya, Mochamad Herviano DPR RI-nya, DPD RI Mbak Casytha, dan Capres-nya Ganjar Pranowo,” ujarnya.

Adapun Mentor Juang (MJ) Guntur Daryono yang turut hadir, menyampaikan untuk menang spektakuler diperlukan kerja-kerja yang spektakuler juga, tidak hanya kerja yang biasa.

Koresponden: Yusuf

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here