Wanuri Lakukan Bakti Sosial di Kecamatan Tanjung

0

Kabupaten Brebes – Anggota Fraksi PDI Perjuangan Kab. Brebes, Wanuri, S.Pd.I, melakukan bakti sosial dengan membagikan 1.000 masker dan sabun cuci tangan kepada masyarakat, Minggu (20/9/2020).

Dengan masifnya wabah virus Covid-19 di Kab. Brebes, Wanuri, S.Pd.I dengan dibantu oleh pemuda, tokoh masyarakat, serta RT/RW setempat membagikan masker dan sabun cuci tangan untuk masyarakat yang berada di Kecamatan Tanjung.
”Aksi Sosial ini kami lakukan agar masyarakat semakin peduli dan sadar akan pentingnya menjaga diri dari penularan virus Covid-19 yang saat ini terus meluas. Sebab, sampai dengan saat ini, penyebaran virus tidak terbendung, karena kurangnya kesadaran masyarakat. Maka dari itu, kami bergerak membagikan 1.000 masker dan sabun cuci tangan kepada masyarakat. Saya berharap, dengan adanya pembagian tersebut, masyarakat dapat semakin sadar akan pentingnya memakai masker saat keluar rumah, serta mencuci tangan, sehingga dapat terhindar dari penularan virus tersebut,” tutur Wanuri, Anggota Fraksi PDI Perjuangan Kab. Brebes.

Wanuri menambahkan, di tengah aksi bakti sosial pembagian masker dan sabun cuci tangan , Wanuri juga membagikan buku bacaan pendidikan dan edukatif kepada anak-anak, agar dapat menghilangkan kejenuhan anak-anak dalam proses belajar yang dilakukan di rumah akibat dampak virus Covid-19.

“Terima kasih kepada Bapak Wanuri yang telah memberikan masker dan sabun, serta buku yang bermanfaat kepada anak saya. Semoga Bapak Wanuri tetap amanah dalam menjalankan tugas, serta menyuarakan sebagai wakil rakyat kami,” ungkap Cahyono, tokoh masyarakat setempat.

Rencananya kegiatan tersebut akan terus dilaksanakan dengan memperluas wilayah dalam pembagian masker dan sabun kepada masyarakat yang berada di Kab. Brebes. Hal tersebut dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, khususnya di Kab. Brebes.

Koresponden : initial_em