Titik Sugiyarti Silaturahmi dengan Warga Geneng

0
Titik Sugiyarti Silaturahmi dengan Warga Geneng
Foto: Titik Sugiyarti (kanan-kedua baju hijau) hadiri pertemuan rutin warga dan Karang Taruna Krida Manunggal Dusun Geneng.

Kabupaten Wonogiri – Titik Sugiyarti, Komandan Tempur Elektoral Bintang Dua, hadiri pertemuan rutin bersama warga dan Karang Taruna Krida Manunggal Dusun Geneng, Desa Tanggulangin, Kecamatan Jatisrono, Kamis (16/11/2023).

Acara yang dihadiri pula oleh Kepala Desa Tanggulangin, Marsih, dan perangkatnya, Ketua RT 02/04 Dusun Geneng, Haryono, Ketua Karang Taruna Krida Manunggal, Sukrisno, tokoh masyarakat, pemuda, dan warga setempat ini berjalan santai dan dalam suasana kekeluargaan.

Titik Sugiyarti menyampaikan pentingnya masukan, inisiatif, dan kreativitas masyarakat dan pemuda dalam pembangunan. Untuk itu, diharapkan warga tidak ragu-ragu dalam menyampaikan aspirasi serta ide-ide kreatif dalam memberdayakan masyarakat di lingkungannya masing-masing.

Dalam kesempatan itu, sebagai bentuk apresiasi, Titik menyerahkan bibit alpukat untuk warga dan seragam sinoman untuk karang taruna yang diterima langsung oleh ketuanya, Sukrisno.

Titik berharap, dengan menghadiri acara-acara seperti ini serta dengan banyaknya realisasi berbagai aspirasi masyarakat, hal ini ke depan mampu meningkatkan minat dan kepercayaan masyarakat kepada PDI Perjuangan.

Koresponden: Arifin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here