Kabupaten Kudus – Bertempat di Ruang Transit DPRD Kabupaten Kudus, Asosiasi Pendeta Indonesia (API) DPC Kabupaten Kudus melangsungkan audiensi dengan Ketua DPRD Kabupaten Kudus H. Masan, SE., MM., bersama Anggota DPRD Kabupaten Kudus Andrian Fernando, SE., pada Kamis (12/10/2023).
Audiensi ini dimaksudkan guna meminta kesejahteraan, Ketua Asosiasi Pendeta Indonesia (API) Kudus Sriyono mengungkapkan beliau bersama-sama dengan anggota Asosiasi Pendeta Indonesia (API) lainnya meminta agar di sekolah bisa diberikan mata pelajaran khusus Agama Kristen seperti Agama Islam.
“Kami minta kepada bapak dewan agar bisa diberikan peluang bagi kami seperti di sekolah bisa diberikan mata pelajaran khusus Agama Kristen seperti Pendidikan Agama Islam,” jelasnya.
Mendengar pernyataan itu, H. Masan menegaskan terkait diadakannya mata pelajaran pendidikan Agama Kristen, akan dikomunikasikan dan didiskusikan bersama Bupati Kudus dan dinas terkait yakni Dinas Pendidikan yang membidangi masalah pendidikan.
“Kami akan diskusikan kembali dengan Bupati Kudus dan Dinas Pendidikan untuk masalah mata pelajaran tersebut, karena hal ini bukan hanya menjadi hal lokal, namun tentunya nanti akan merambat ke skala nasional untuk tindaklanjut tersebut,” tegasnya.
Koresponden : Agung Cahyo – Fendy Adsa