Tegak Lurus, Prinsip Utama Kader Banteng Kota Wali Sambut 2024

0
Foto: Kader struktural PDI Perjuangan Kab. Demak

Kabupaten Demak – DPC PDI Perjuangan Kab. Demak gencar terus melakukan langkah konsolidasi untuk membenahi struktur Partai pada semua tingkatan. Sekaligus melakukan evaluasi kinerja kepengurusan dan merencanakan, serta merancang program Partai sebagai persiapan menuju pemilu 2024, Sabtu (29/5/2021).

Salah satu wujud nyata atas komitmen songsong 2024 ini adalah paparan kesiapan DPC PDI Perjuangan kab. Demak ketika mengikuti Rakercab serentak se-Jawa Tengah yang diselenggarakan secara virtual di Aula Kantor Sekretariatan DPC Partai.

Foto: Pengarahan Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Demak, Fahrudin Bisri Slamet kepada struktural PDI Perjuangan Kab. Demak

Tidak ada satu pun yang terlewat, kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Demak dr. Hj. Eistianah, Ketua DPC Partai Fahrudin Bisri Slamet beserta jajarannya, anggota Fraksi, dan KSB PAC se-Kab. Demak.

Rakercab ini diawali dengan sambutan yang disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Demak, Fahrudin Bisri Slamet yang menjelaskan, “Rakercab adalah kegiatan Partai yang sangat strategis untuk membenahi kinerja Partai sembari menyusun langkah strategis ke depan. Pun, saat ini kita sudah jelas dan tegas, bahwa PDI Perjuangan Kab. Demak siap dengan kondisi apapun dan kapanpun,” jelasnya.

Untuk itu, Slamet mengajak seluruh pengurus dan kader agar terus membangun semangat militansi, gotong royong, membangun komunikasi, dan solid bergerak dalam satu barisan ke depan.

Sementara itu, Seketaris DPC PDI Perjuangan Kab. Demak, H. Sudarno dalam sambutannya menegaskan, Rakercab merupakan amanat Partai dan sesuai dengan AD-ART Partai. Sehingga harus disikapi dengan serius karena menentukan langkah berikutnya.

“Saya ajak seluruh kader dan pengurus Partai di semua tingkatan terus gelorakan semangat gotong royong. Terus mendekatkan diri dengan rakyat, membuat rencana strategis dan membangun konsolidasi terus menerus menuju tahun 2024,” sambung Slamet, sembari menegaskan siapa pun pengurus dan kader yang tidak berada dalam satu baris komando akan diberi sanksi tegas, yaitu pemecatan.

Menegaskan instruksi tersebut, Slamet betul-betul mengingatkan seluruh unsur struktural untuk membangun lonsolidasi yang tak mengenal lelah dan dilakukan secara berjenjang. Ini penting, karena akan menentukan langkah ke depan guna memperoleh calon-calon terbaiknya untuk maju dalam Pileg, Pilkada, dan Pilpres.

“Misalnya, Mbak Eisti, salah satu kader terbaik kita kemarin yang menang dalam Pilkada. Sehingga kita harus tetap jaga semangat, tahun 2024 mulai kerja keras lagi agar kita kembali merebut kemenangan di tahun 2024,” tandas Slamet.

Koresponden : Hana – Rahmad

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here