Suyoto Turut Nguri-Uri Budaya Gamelan Jawa Bersama Warga Dusun Ngrapah

0
Suyoto Turut Nguri-Uri Budaya Gamelan Jawa Bersama Warga Dusun Ngrapah
Foto: Suyoto (tengah) bersama masyarakat desa Setren saat belajar memainkan alat musik gamelan, di sangar budaya Desa Setren.

Kabupaten Wonogiri – Suyoto, anggota DPRD Kabupaten Wonogiri dari Fraksi PDI Perjuangan, menginisiasi kegiatan kebudayaan di Dusun Ngrapah, Desa Setren, Kecamatan Slogohimo. Mereka bersatu padu dalam kegiatan “Nguri-Uri Budaya Gamelan Jawa,” Selasa (12/12/2023).

“Ini bukan hanya tentang musik, ini tentang identitas kita, akar kita, dan bagaimana kita menghargai leluhur yang telah memberikan warisan luar biasa ini. Tujuan kegiatan ini adalah menjaga agar budaya kita tetap hidup. Harapannya, kegiatan serupa terus berkembang di seluruh Wonogiri,” ujar Suyoto.

Acara ini dihadiri oleh seluruh lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang tua. Semuanya terlibat aktif. Mereka belajar memainkan alat musik gamelan, menari, dan menyanyi, menghidupkan kembali tradisi yang sempat terlupakan.

“Kami ingin generasi muda tidak hanya mengenal gamelan melalui buku atau internet. Kami ingin mereka merasakan, memainkan, dan pada akhirnya mencintai gamelan,” kata Sutino, salah satu pengajar gamelan di acara tersebut.

Dengan semangat nguri-uri budaya gamelan Jawa, warga Dusun Ngrapah telah menunjukkan betapa budaya dan tradisi bukan hanya untuk dikenang, tetapi juga untuk dihidupkan dan dilestarikan. Mereka berharap, melalui musik gamelan, mereka dapat terus menyampaikan pesan perdamaian dan harmoni kepada generasi yang akan datang

Koresponden: Marsita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here