Kabupaten Klaten – Kader PDI Perjuangan Kab. Klaten yang tergabung dalam Sedulur Banteng Militan Klaten (SBMK), membagikan takjil kepada umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa. Sebanyak 200 paket takjil, dibagikan oleh SBMK di sepanjang Jalan Pemuda, Sabtu, (1/5/2021).
Ketua SBMK, Dinangsih mengatakan, masyarakat yang melintas sangat antusias, dengan kegiatan pembagian takjil ini. Terbukti, sebanyak 200 paket takjil yang telah dikemas dalam plastik, langsung habis dibagikan dalam waktu 15 menit. Dinangsih bersyukur, bisa melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat.

Dinangsih menambahkan, kegiatan ini dimaksudkan untuk membangun silaturahmi, antara sesama pengurus SBMK, bersama anggota lainnya, serta dengan masyarakat. Selain itu, takjil yang dibagikan, merupakan pembuka hati, serta kepedulian kepada sesame, agar umat muslim, maupun masyarakat yang masih dalam perjalanan dapat berbuka puasa tepat waktu.
“Takjil yang kita bagikan tidak seberapa nilainya, namun keikhlasan dan keinginan untuk saling berbagi adalah hal yang utama. Kami berharap, kelompok masyarakat lainnya dapat berbuat hal serupa di tengah ekonomi masyarakat yang belum pulih, akibat dari Pandemi Covid-19. Setelah pembagian takjil, para pengurus dan anggota SBMK melanjutkan buka puasa bersama di salah satu rumah pengurus, dengan dihadiri tokoh seniman terkenal asli Klaten, yaitu, Pak Plompong, yang juga pencipta lagu bakpao,” pungkasnya.
Koresponden : Wawan
Mantaaapppp…????????????????????????
Siip mksih
Mantap terima kasih buat temen-temen pengurus SBUK tetap semangat merdeka.merdeka.merdeka