Resmikan Pendopo “Taru Wongso”, Rober Christanto Sampaikan Guyub Rukun Mbangun Deso

0

Kabupaten Karanganyar – Wakil Bupati Karanganyar, H. Rober Christanto, S.E., menghadiri kegiatan Pagelaran Wayang Kulit sebagai rangkaian peresmian Pendopo “Taru Wongso”, di Kantor Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, (24/10/2021).

Pergelaran wayang kulit ini mengambil tema, “Semar Mbangun Kahyangan”, dengan Dalang Ki Joko Dolog dari Boyolali. Selain dalam rangka peresmian pendopo, pergelaran wayang kulit ini juga merupakan kegiatan Bersih Dusun Ngamban, yang rutin dilaksanakan di Desa Rejosari. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Perangkat Desa Rejosari, serta Forkompincam Gondangrejo.

Rober Christanto menghadiri peresmian pendopo “Taru Wongso”, di Kantor Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo

Dalam giat tersebut, Rober menuturkan, dalam pergelaran ini, turut ditampilkan Regu Paduan Suara Rejosari Bangkit, yang menyanyikan tiga buah lagu, salah satu diantaranya, “Guyub Rukun Mbangun Deso”. Lagu tersebut memiliki filosofi yaitu, bahwa kerukunan warga bisa memajukan desa.

Peresmian Pendopo “Taru Wongso” ditandai dengan potong pita oleh Bupati, serta Wakil Bupati Karanganyar, serta Forkompimda setempat. Rober juga mengapresiasi atas berdirinya pendopo baru di Desa Rejosari. Diharapkan, dengan adanya pendopo tersebut, bisa menjadi pusat kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Pembangunan di Kab. Karanganyar sudah cukup baik, termasuk di Kecamatan Gondangrejo. Saya berharap, Kab. Karanganyar bisa terus menjadi lebih baik dari segala aspek. Saya menghimbau kepada Perangkat Desa Rejosari, untuk terus meningkatkan pelayanan. Jangan sampai terlalu lama dalam melayani masyarakat,” pungkas Rober Christanto, yang juga Kader PDI Perjuangan Karanganyar.

Koresponden : Rindu

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here