Rayakan HUT RI, Sutarto Bagikan Sembako ke Warga Desa Binaannya

0
Foto: Sutarto (kanan) saat bagikan sembako ke warga desa binaanya

Kabupaten Pati – Dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-78 Komandan Tempur Elektoral (Komandante) Bintang Dua Dapil 3 Pati, Sutarto Oenthersa melakukan kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada warga masyarakat di desa binaannya, Minggu (20/8/2023).

Pada kesempatan itu, Sutarto menyampaikan pembagian sembako ini menyasar pada warga di desa binaannya di Kecamatan Juwana.

“Kegiatan bakti sosial ini dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 sekaligus menjalankan instruksi DPD Partai bahwa Komandan Tempur Elektoral (KomandanTe) Bintang Dua diinstruksikan untuk turun ke bawah dan selalu dekat dengan rakyat,” jelasnya.

Sutarto menambahkan, sebelum pembagian sembako digelar seluruh PAC Juwana bergotong royong mengemasi hingga mendistribusikan sembako tersebut kepada warga desa binaannya.

Selepas acara pembagian sembako, Sutarto bersama kader partai Juwana bergotong-royong memasang bendera partai dan baliho/spanduk bergambar Bung Karno, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, Presiden Joko Widodo, dan Calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo, serta Sutarto Oenthersa selaku Calon Legislatif 2024.

Koresponden : Ita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here