Rapat Koordinasi Tim Pemenangan Fadia-Riswadi

0

Kabupaten Pekalongan – Pendaftaran Bakal Calon Bupati Pekalongan telah dilaksanakan dan berjalan sukses. Setelah istirahat satu hari pasca pendaftaran, tim pemenangan mengadakan rapat koordinasi. Rapat tersebut dilaksanakan di Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Pekalongan, Minggu (6/9/2020).

Rapat dihadiri oleh Calon Bupati Pekalongan Fadia Arafiq yang didampingi suaminya, Asraf, serta perwakilan dari partai pengusung dan pendukung. Rapat tersebut dipimpin oleh Sumar Rosul, selaku Ketua Tim Pemenangan Bismillah Dadi Fadia–Riswadi dari PDI Perjuangan, Sekretaris Tim Pemenangan, H. Khozin, S.T dari partai Golkar, serta Chandra Saputra dari PAN selaku Bendahara Tim Pemenangan.

“Kita harus solid dan terus bergerak, pantang mundur. Kerja keras dan kerja cerdas adalah keniscayaan. Selain itu, kita juga harus “mobile” untuk mencari dukungan,” tutup Sumar Rosul, Ketua Tim Pemenangan Bismillah Dadi.

Koresponden: Mustakim