Kabupaten Sragen – Gabungan partai politik Pengusung dan partai pendukung pasangan Yuni-Suroto terus menunjukkan solidaritas dan kekompakan dari waktu ke waktu. Hal tersebut terlihat dengan harmonisnya momentum kerja bakti persiapan Deklarasi Tim Pemenangan di Posko Yuni-Suroto yang terletak di desa Teguh Jajar, Kab. Sragen, Sabtu (12/9/2020).
Bakal Calon Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati menunjukkan raut wajah bahagia, menyaksikan kesolidan partai pengusung dan pendukung dalam kontestasi Pilkada Sragen 2020. merupakan momentum yang luar biasa, di mulai dari hal yang sederhana, yaitu kerja bakti dapat mempertebal pondasi kekompakan partai politik pengusung maupun partai pendukung di Pilkada 2020 “ Ujar Mbak Yuni yang juga Kader PDI Perjuangan. Selain itu, kekompakan dari seluruh partai pendukung maupun partai pengusung merupakan kunci utama dalam memenangkan kontestasi Pilkada Kab. Sragen tahun 2020.

“Kita dapat melihat bersama, hari ini rekan-rekan dari PDI Perjuangan, PKB, Demokrat, Golkar, Nasdem, serta PAN dapat berkumpul menjadi satu untuk melakukan kerja bakti mempersiapkan deklarasi. Selain itu, kami juga berdiskusi santai tentang persiapan Pilkada nanti. Suasana seperti ini yang harus terus kita jaga untuk membawa kesejukan pada Pilkada yang akan diselenggarakan pada bulan Desember 2020,” tutur Mbak Yuni, sapaan akrab Kusdinar Untung Yuni Sukowati.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Yuni-Suroto, H. Untung Wibowo Sukowati menjelaskan, persiapan demi persiapan terus dilakukan oleh tim untuk menyongsong tahapan-tahapan dalam Pilkada 2020. Sampai dengan hari ini, seluruh Tim Pemenangan Yuni-Suroto masih terus bekerja untuk mempersiapkan dengan matang setiap tahap demi tahap pada Pilkada 2020 di Kab. Sragen. Pemberkasan persyaratan calon tinggal menunggu pengumuman verifikasi. Besok Senin sampai dengan Selasa, Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Sragen akan melaksanakan tes kesehatan. Selain itu, H. Untung Wibowo Sukowati juga mengajak kepada seluruh tim pemenangan untuk mengawal Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Sragen.
“Posko ini menjadi wadah dari seluruh Tim Pemenangan di hadapan publik. Sehingga, lokasi yang sangat strategis benar-benar menjadi pertimbangan. Selain letaknya di tengah kota, posko ini juga memiliki akses dan ruang parkir yang memadai. Hal ini menjadi penting karena seluruh gerak dan kerja dari Tim Pemenangan akan terpusat di posko. Posko ini juga dekat dengan rumah Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen, yaitu pak Parno yang hanya berjarak 500 meter. Dengan demikian, akan memudahkan juga untuk melakukan koordinasi,” ungkap H. Untung Wibowo Sukowati, yang juga Katua DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen.
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kab. Sragen juga mengungkapkan, bahwa mesin Partai yang berada di tingkat bawah telah siap dan menanti Instruksi. Seluruh Kader Banteng Kab. Sragen berkomitmen untuk bergotong royong dalam memenangkan Yuni-Suroto sesuai arahan dari DPP PDI Perjuangan. Kegiatan kerja bakti tersebut di tutup dengan sarapan bersama dan kemudian memekikkan yel-yel Tim Pemenangan, yaitu, “ Yuni – Suroto , Gotong Royong – Berjuang – Menang!!!.
Koresponden : Rafif Abrar S dan Isa Budi Kahono