Moh Husain: Satgas Cakrabuana Sosok Penjaga Marwah Partai

1
Foto: Moh Husain, Koordinator Satgas Cakrabuana DPC PDI Perjuangan Kab. Pati

Kabupaten Pati – Satuan Tugas (Satgas) Cakra Buana PDI Perjuangan sang penjaga marwah Partai, itulah yang diabstraksikan oleh sosok Moh. Husain (65) ketika bercerita tentang Satgas DPC PDI Perjuangan Kab. Pati.

Sebagai diketahui, Husen sudah sejak masa Reformasi 1998 mengabdikan diri sebagai Koordinator Satgas PDI Perjuangan di Kab. Pati, sekaligus penggerak desa yang dulunya PDI, sekarang menjadi PDI Perjuangan.

Foto: Satgas Cakrabuana DPC PDI Perjuangan Kab. Pati

Husain merupakan Satgas sesepuh di Kab. Pati yang berasal dari Pati Kota yang masih berperan aktif sampai sekarang. Satgas Kab. Pati dikatakan olehnya, bahwa dulu ada sekitar 400an pasukan, tetapi sekarang Satgas generasi lama tinggal 18 Satgas yang masih aktif.

Menurutnya, Satgas yang lain adalah bentukan baru-baru saja sekarang ini. Selama bertugas menjadi Satgas, pengabdiannya adalah mengamankan setiap kegiatan Partai, baik itu di Kab. Pati maupun di luar kota.

Mengulas perjalanan politik Husein sebagai Satgas PDI Perjuangan terinspirasi dari Ibu Megawati Soekarnoputri yang merupakan figur inspiratif karena ideologi dan keyakinan politiknya sangat kuat menjadi teladan bangsa Indonesia. Hal tersebut diyakini sejak dulu karena situasi politik dan kiprahnya dari orde baru sampai sekarang.

Selain itu, ideologi Partai yang sudah tertanam dalam dirinya menjadi motivasi awal bergabung menjadi Satgas PDI Perjuangan. Sehingga baginya, siapa pun dan bagaimana pun pemimpinnya, dirinya tidak boleh goyah dan harus tetap setia dengan PDI Perjuangan.

“Selama jiwa raga saya masih kuat saya akan terus mengabdi dengan PDI Perjuangan. Mengawal setiap agenda-agenda Kepartaian dengan ikhlas dan semangat demi menjaga harkat, martabat, dan kedaulatan NKRI,” tegasnya.

Husain menekankan, dirinya tidak ingin disebut menjadi pemimpin, akan tetapi koordinator. Maka Husain berpesan kepada Satgas baru, yang masih muda, untuk harus terus tegak lurus terhadap perintah Partai. Ini penting, karena Satgas menjadi manifestasi garda terdepan mengawal setiap agenda kepartaian.

“Ikhlas dan semangat untuk mendukung penguatan organisasi ketahanan negara, juga untuk menjaga masa persiapan kampanye dan pengamanan suara Partai di TPS. Itulah setidaknya tugas dan fungsi pokok kita yang harus terus dipahami serta dirawat oleh generasi sekarang dan seterusnya,” pungkas Husain.

Koreaponden : Ita

1 COMMENT

  1. semoga Kelak paratai ini menjadi partai yang dapat
    perekonomian masyarakat di sekitarnya
    dan membina masyarakat indonesia

Leave a Reply to pii Cancel reply

Please enter your comment!
Please enter your name here