Komunitas Juang Pati Gelar Tumpengan dan Tasyakuran HUT ke-9 KJ

0
Foto: Tasyakuran Korps Komunitas Juang Pati

Kabupaten Pati – Korps Komunitas Juang Pati menggelar tasyakuran dan tumpengan untuk memperingati HUT ke-9 Komunitas Juang Jawa Tengah. Acara tersebut digelar di Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Pati, Sabtu (19/11/2022).

Nampak pada acara tersebut dihadiri oleh perwakilan struktural DPC PDI Perjuangan Kab. Pati, Asisten Mentor Komunitas Juang (AMJ) Jawa Tengah Habib Ali Subkhi serta dihadiri oleh seluruh kader Korps Komunitas Juang Kab. Pati.

Dalam sambutannya, Catur Susilaning selaku perwakilan DPC Partai memberikan semangat kepada kader Korps Komunitas Juang karena Komunitas Juang ini merupakan tempat untuk berjuang. Sehingga baginya, sudah seharusnya sebagai generasi penerus atau pemimpin di PDI Perjuangan harus merasakan memperoleh penempaan di tempat ini.

“Masa depan seseorang tergantung pada keadaannya saat ini. Seperti yang disampaikan Bung Karno, bahwa bila jatuh nanti masih di antara bintang-bintang, itu kalau kalian menempatkan cita-cita kalian setinggi langit,” ujarnya.

Oleh karenanya, ia mengatakan, apabila jika teman-teman Korps KJ Pati tidak semangat, nanti akan hilang dengan sendirinya karena tergerus waktu. Ditambahkannya, bahwa seiring berjalannya waktu nanti juga akan ada regenerasi adik-adik Komunitas Juang yang baru.

“Karena itu saya harap Komunitas Juang yang ada saat ini untuk lebih dikembangkan dan meningkatkan kemampuan. Ini penting tidak hanya untuk diri sendiri, akan tetapi juga untuk teman-teman yang lainnya secara luas,” sambungnya.

Lebih lanjut, Catur Susilaning berharap, bahwa dengan menghadapi Pemilu 2024 nanti, Korps Komunitas Juang bisa menjadi ujung tombak Partai. Bisa dengan cara mendekatkan diri, bekerja sama dan siap membantu para KomandanTe di wilayah setempat untuk memenangkan kontestasi di 2024 dengan Menang Spektakuler.

Sementara itu, AMJ Habib menegaskan, “bahwa proses untuk belajar itu melalui beberapa tahap. Untuk mempersiapkan 2024 ini Pati akan harus siap menjadi pemimpin, baik pemimpin di wilayah sendiri maupun di luar wilayah kabupaten,” tandasnya.

Koresponden : Ita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here