Kepedulian Hesti Nugroho Sambut Hari Kartini

0
Foto: Hesti Nugroho Sambangi Masyarakat Penerima Bantuan

Kabupaten Jepara – Memperingati Hari Kartini merupakan sebuah momentum bersejarah bagi kaum perempuan di seluruh Indonesia. Sehingga menjaga semangat juang tolak emansipasi perempuan ala RA Kartini bisa dijadikan contoh untuk kaum perempuan saat ini hingga seterusnya.

Oleh karenanya, pada Hari Kartini ke 142 tahun yang jatuh pada tanggal 21 nantinya, Hesti Nugroho telah menjalin sinergitas bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3AP2KB).

Foto: Hesti Nugroho Sambangi Masyarakat Penerima Bantuan

Adapun wujud sinergitas ini adalah dengan memberikan bingkisan khusus kepada 10 orang penyandang Disabilitas kurang mampu dan korban KDRT.

Kegiatan baksos yang dilaksanakan pada Sabtu, (17/4/2021) ini dilakukan dengan serah terima bantuan secara langsung oleh Hesti Nugroho ke rumah penerima bantuan tersebut.

Foto: Hesti Nugroho Sambangi Masyarakat Penerima Bantuan

“Kehadiran saya di sini bukan hanya untuk menyerahkan bantuan, tapi saya ingin melihat, merasakan dan memberikan dukungan bagi keluarga agar tetap sabar serta produktif di masa pandemi ini,” ungkap Hesti.

Bantuan sosial ini merupakan salah satu bukti kebersamaan dan semangat gotong royong yang semakin kuat bagi kaum perempuan. Lalu harapannya adalah kegiatan ini dapat memberikan contoh agar saling bantu binantu kepada masyarakat yang benar-benar terdampak Covid-19.

Koresponden : Agus Budianto

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here