Ikuti Peresmian Patung Soekarno, Agung Satria: Simbol Perjuangan Kemerdekaan

0
DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan mengikuti webinar peresmian Patung Bung Karno

Kota Pekalongan – DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan mengikuti webinar Peresmian Patung Soekarno (Bung Karno) di tengah Polder Stasiun Tawang Semarang, Jawa Tengah, Rabu (29/9/21).

Patung Bung Karno merupakan buah karya Ketut Winata seorang seniman asal Bali. Patung tersebut, diresmikan secara daring oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri.

Pada kesempatan ini, beliau menyampaikan, “patung ini merupakan apresiasi dari seniman Indonesia. Padahal wajah Bung Karno ini sangat sulit diaplikasikan ke dalam bahan perunggu. Karakter wajah Bung Karno sulit tetapi berkharisma dengan senyumannya,” tuturnya.

Kegiatan itu berlangsung penuh nilai sejarah dengan cerita tentang Bung Karno yang pernah bekerja di perkeretaapian di zaman kolonial Belanda serta kunjungan Bung Karno di Stasiun Tawang Semarang Jawa Tengah.

Usai mengikuti webinar, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pekalongan, Agung Satria Hermawan mengatakan, “ini merupakan apresiasi dari seniman yang bagus, sangat menghargai pahlawan, simbol perjuangan untuk kemerdekaan, ini energi kekuatan rasa kebangsaan, nilai perjuangan yang tinggi sekali.” ujarnya.

Angggota Fraksi PDI Perjuagan Provinsi Jawa Tengah itu juga mengungkapkan, bawha dirinya memiliki niat untuk membangun Patung Bung Karno di Kota Pekalongan. “Kami memiliki niat ingin membangun Patung Bung Karno, ini akan kita bicarakan dan tinggal tunggu waktunya,” katanya.

Koresponden: Sang Hadi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here