Hadiri Tasyakuran Pengaspalan, Pak Sam: Ini Wujud Kekompakkan Warga

0

Kabupaten Banyumas – KomandanTe Bintang Dua Dapil 5 Kab. Banyumas pengampu Kec. Pekuncen, H. Samsudin Tirta, S.E., M.M., yang kerap disapa Pak Sam, menghadiri tasyukuran warga Desa Pekuncen pada acara peresmian pengaspalan jalan tembus Karang Blimbing-Kalimanggis. Hadir dalam acara tersebut jajaran PAC dan Ranting PDI Perjuangan Desa Pekuncen, Kepala Desa Pekuncen, Saefuddin, tokoh masyarakat, serta masyarakat sekitar, Minggu (11/9/2022).

Kepala Desa Pekuncen, Saefuddin dalam sambutannya mengatakan, pihak Pemerintah Desa merasa bersyukur, pembangunan pengaspalan jalan tembus Karang Blimbing-Kalimanggis, yang merupakan aspirasi dari Pak Sam telah selesai. Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada Pak Sam dan menyemangati warganya, untuk tetap kompak, agar Pak Sam memimpin lagi pada periode mendatang.

Pak Sam menghadiri acara tasyakuran pengaspalan jalan tembus Karang Blimbing-Kalimanggis.

“Jalan ini adalah jalan satu-satunya yang menghubungkan wilayah dusun kami. Dengan pembangunan jalan ini, tentunya sangat membantu bagi aktifitas keseharian, serta meningkatkan perekonomian warga. Ungkapan rasa syukur kami lakukan dengan mempersembahkan grup band keroncong melodi,” ungkapnya.

Sementara itu, Pak Sam, yang juga Ketua PAC PDI Perjuangan Kec. Pekuncen menyampaikan rasa bangga kepada warga Desa Pekuncen atas kekompakkan, serta sinergitas antara pengurus Partai, Pemerintah Desa dan juga masyarakat.

“Saya bangga dengan kekompakkan ini. Saya harap, kekompakkan ini bisa menular ke dusun-dusun lain di desa ini, dengan tetap bersinergi, ajak pengurus Partai ajukan, musyawarahkan untuk solusi terbaik,” tutupnya.

Koresponden : Karsim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here