Menyikapi pandemi Covid-19 yang terjadi di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia, Grandmaster Utut Adianto yang merupakan Anggota DPR RI dapil Jawa Tengah 7, merespon cepat dengan mengelola dan memanfaatkan Sumber Daya Internal Partai. Dengan menggandeng PAC Pagedongan, Banjarnegara, untuk memproduksi masker yang berjumlah kurang lebih 22.000. Masker ini akan didistribusikan untuk warga di daerah Purbalingga dan Banjarnegara.
Bentuk kepedulian ini juga menerapkan prinsip gotong-royong dengan memberdayakan potensi dari kader-kader Partai. “ini adalah bentuk kemanusiaan untuk mencegah penyebaran wabah virus Corona. Saya sangat berterimakasih kepada Grandmaster, Bapak Utut Adianto atas bantuan maskernya karena sekarang masker merupakan barang langka.” tutur Ketua PAC Karangkobar, Banjarnegara.
Dalam kondisi sulit seperti sekarang ini, dibutuhkan jiwa Fighting Spirit para Kader, dalam hal ini dicontohkan oleh Grandmaster Utut Adianto yang terus berjuang, bergerak membantu masyarakat, khususnya masyarakat lapisan bawah.
Penulis: Wisda Pridatoe, C. Ayu