Kabupaten Klaten – Anggota Fraksi PDI Peejuangan Komisi IX DPR RI, Mochammad Nabil Haroen, yang akrab disapa Gus Nabil melaksanakan tugas dan fungsinya, untuk menyerap aspirasi masyarakat di Dapilnya. Kegiatan Reses tersebut diselenggarakan di RM Griya Sumilir, Desa Gayam, Kecamatan Delanggu, Selasa (26/10/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Fungsionaris DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten, Kepala Desa, Perangkat Desa, PAC PDI Perjuangan Kecamatan Delanggu, Kader NU, Kader Pagar Nusa, serta Kader Komunitas Juang Kab. Klaten.

Kegiatan reses kali ini dilaksanakan secara singkat dan terbatas, serta harus tetap mematuhi protokol kesehatan. Berbagai aspirasi yang telah disampaikan oleh masyarakat dalam reses kali ini terkait vaksinasi Covid-19, aplikasi peduli lindungi yang sering eror, serta keberadaan pelayanan Rumah Sakit.
Menanggapi hal tersebut, Gus Nabil menyampaikan, semua aspirasi masyarakat merupakan prioritasnya sesuai komisinya. Maka dari itu, aspirasi tersebut akan ditampung, serta diperjuangkan, agar dapat terealisasi.
“Saya akan memperjuangkan keluhan warga. Sebab, hal itu sudah menjadi tugas dan kewajiban saya sebagai wakil rakyat,” tegasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten, Hj. Hartanti berharap, dengan digelarnya serap aspirasi oleh Gus Nabil ini, dapat mendorong kemajuan, serta dapat membantu masyarakat Kab. Klaten. Hj. Hartanti juga berharap, nantinya PDI Perjuangan semakin dicintai masyarakat Klaten.
Sekretaris PAC PDI Perjuangan Kecamatan Delanggu, Antonius Didik Partono, S.E., mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan Reses ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat bagus, karena Gus Nabil merupakan wakil rakyat dari PDI Perjuangan yang mewakili konstituen, khususnya Kader PDI Perjuangan di Kecamatan Delanggu.
“Gus Nabil merupakan Anggota DPR RI yang duduk di bidang kesehatan dan ketenagakerjaan. Maka dari itu, kami bisa melakukan tanya jawab secara langsung terkait Covid-19, serta tentang kesehatan. Semoga, yang diharapkan masyarakat bisa direalisasikan,” pungkasnya.
Koresponden : Wawan