Kabupaten Klaten – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Klaten menggelar rapat konsolidasi untuk memanaskan mesin Partai menghadapi pemilu 2024. Giat yang diselenggarakan di RM Mbok Mlenuk Desa Semangkak, Kecamatan Klaten Tengah tersebut dihadiri antara Ketua DPC, Hj. Sri Mulyani, S.M., Fungsionaris DPC, Komandante Bintang Dua, dan Kader Komunitas Juang Klaten, Selasa (11/01/2021).
Sri Mulyani menyampaikan bahwa agenda rapat konsolidasi ini untuk memanaskan mesin Partai, terutama KomandanTe untuk merapatkan barisan.

“Tujuannya memanaskan mesin Partai untuk bersinergi agar program dan target bisa dijalankan. Kami optimistis kursi PDI Perjuangan Klaten bisa mencapai target dengan sistem KomandanTe, tinggal kita atur strateginya,” ujar Sri Mulyani.
Sri Mulyani menegaskan perlunya menjaga komunikasi dengan menggelar rapat koordinasi secara rutin dengan KomandanTe dan pengurus Partai untuk menjaga soliditas agar ke depan kursi dewan bisa bertambah sesuai target.
“Saya tegaskan pada KomandanTe dan pengurus Partai untuk menjaga soliditas. Dengan menjaga soliditas, program dan target akan bisa dijalankan mengingat target kita lumayan berat pada Pileg 2024. Untuk itu, mulai sekarang lebih serius dan fokus untuk menyatukan visi dan misi tersebut,” imbuh Sri Mulyani.
Terakhir, Sri Mulyani mengatakan kader Partai harus menapak ke depan untuk merebut hati masyarakat dan para kader harus militan, kompak, satu tujuan dalam memenangkan Pemilu 2024 mendatang.
“Rakyat harus kita rangkul, bersama rakyat kita besar. Semua pengurus, kader, dan KomandanTe kami minta terus merapatkan barisan untuk mendapatkan hati masyarakat supaya pemilu 2024 kita menangkan,”pungkas Sri Mulyani yang juga merupakan sosok Bupati Klaten.
Koresponden : Wawan