Budhi Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-453 Banyumas

0
Foto : Ketua DPRD Banyumas, dr. Budhi foto bersama dengan jajaran Forkompimda Banyumas saat usai upacara peringatan hari jadi Banyumas yang ke-453 di Alun-alun Purwokerto pada Kamis (22/02/2024)

Kabupaten Banyumas – Ketua DPRD Banyumas, dr. Budhi Setiawan menghadiri upacara peringatan HUT ke-453 Banyumas. Upacara dipimpin oleh Pj Hanung Cahyo Saputro engan mengangkat tema “Guyub Rukun Bregas Waras Mbangun Banyumas”, yang dilaksanakan di Alun – Alun Purwokerto pada hari, Kamis (22/02/2024).

Foto : PJ Bupati Banyumas, Hanung memimpin upacara peringatan hari jadi Banyumas yang ke-453

PJ Bupati Hanung menuturkan rasa harunya dapat terlibat dalam rangkaian Hari Jadi dan segala proses pertumbuhan dan kegigihan masyarakat Banyumas dalam membangun Banyumas

“Hal tersebut membuat Saya semakin terpacu untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan membawa Banyumas terus bertransformasi ke arah yang positif,” tuturnya.

Sementara itu dr. Budhi yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Banyumas mengutarakan optimismenya dalam menyelesaikan kemiskinan ekstrem pada 2024 dan berharap 2025 mendatang Banyumas dapat berfokus pada permasalahan yang belum selesai seperti perbaikan infrastruktur yang perencanaan harus dimulai dari saat ini. Ia juga menekankan bahwasannya hal tersebut akan menjadi perhatian khusus dan akan ada percepatan penanganan karena berkaitan dengan kelancaran mobilitas masyarakat.

“Dan memang paling parah ketika covid karena 3 tahun hampir tidak ada biaya perawatan. Dan saya sudah koordinasi dengan ketua DPRD di tahun 2025 nanti melalui RKPD 2024 akan disusun untuk infrastruktur,” ucapnya

Koresponden : Aim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here