Berkah Ramadhan, PAC PDI Perjuangan Petarukan Bagikan Takjil

0
Foto: PAC Petarukan Berbagi Takjil

Kabupaten Pemalang – Pengurus PAC PDI Perjuangan Petarukan bersama kader se-Kec. Petarukan membagikan takjil menjelang berbuka puasa di sekitar Jalan Kartini, Senin (11/05/2021).

Pembagian takjil yang berjumlah 250 bungkus ini dibiayai secara gotong royong oleh kepengurusan PAC PDI Perjuangan Petarukan dan dibantu oleh DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang.

Foto: Pembagian Takjil pada Pengguna Jalan

Eguh Yoyok Laksono selaku Ketua PAC PDI Perjuangan Petarukan menyampaikan, bahwa kegiatan ini spontanitas dari kepengurusan PAC yang selanjutnya di backup oleh Bagong Yoyok Sukirman selaku Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang. Selain itu juga sebagai bentuk kepedulian Partai sekaligus eksistensi di tengah masyarakat yang tengah menjalani ibadah puasa.

“Biarpun jumlah yang dibagikan relatif sedikit, akan tetapi dengan dibagikannya takjil ini kami ingin menunjukkan eksistensi PDI Perjuangan bahwa kita tetap peduli dengan masyakarat,” ujar Eguh.

Eguh juga menyampaikan, Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri mengamanatkan bahwa kader banteng harus selalu menjaga marwah Partai, sebagai partainya wong cilik. “Maka kegiatan ini akan mendekatkan Partai ke masyarakat dan memenangkan hati masyarakat,” tambahnya.

Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang, Dr.H. Junaedi, menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran PAC PDI Perjuangan Petarukan agar selama kegiatan berlangsung selalu mematuhi protokol  Covid-19 dan semoga pembagian takjil ini bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Semoga pembagian takjil ini bisa membawa manfaat bagi umat muslim yang sedang beribadah puasa dan semoga ibadah puasa di masa pandemi Covid-19 ini bisa meningkatkan keimanan, serta ketakwaan kita kepada Allah SWT,” kata Junaedi.

Koresponden: Agus Siswanto

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here