Kabupaten Pati – DPC PDI Perjuangan Kab. Pati melaksanakan gerakan penanaman pohon buah-buahan dan pembersihan daerah aliran sungai yang dipersembahkan sebagai kado Hari Ulang Tahun ke-76 untuk Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
Minggu (29/01/2023), giat yang dilaksanakan di Desa Dadirejo, Kec. Margorejo, Kab. Pati ini dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pati Ali Badrudin, Sekretaris DPC Partai Sutarto Oenthersa, Bendahara DPC Partai Teguh Bandang Waluya serta KomandanTe Bintang Dua, dan KomandanTe Bintang Tiga Kab. Pati.
Dalam kesempatan tersebut, Ali Badrudin menegaskan, bahwa kegiatan ini dalam rangka persembahan HUT ke-76 Ibu Megawati Soekarnoputri yang mana DPP Partai menginstruksikan ada 3 kegiatan, antara lain memasak yang dibagikan untuk masyarakat yang membutuhkan, penanaman pohon, dan bersih-bersih sungai.
“Penanaman pohon, yang mana kita membutuhkan pohon tersebut supaya Republik Indonesia, khususnya Kab. Pati hijau kembali menjadi atmosfer agar tetap terjaga dan mencegah banjir,” ujar Ali Badrudin.
Sedangkan pembersihan daerah aliran sungai ini menurutnya adalah bukti, bahwa PDI Perjuangan cinta akan kebersihan sungai. Terlebih, hal ini karena penyebab banjir termasuk sungai yang kotor dan sampah yang menumpuk.
“Sehingga kita melalui kegiatan ini kita memberikan contoh pada masyarakat beserta kader PDI Perjuangan cinta akan sungai yang bersih,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ali Badrudin menghimbau kepada seluruh masyarakat di Kab. Pati agar tidak membuang sampah sembarangan serta menjaga sungai tidak hanya kader PDI Perjuangan saja. Hal ini supaya tidak banyak sampah menumpuk, kemudian mengalami penyumbatan yang membentuk suatu sedimentasi yang cukup tebal.
“Tentunya kami juga menghimbau kepada Pemkab Pati, karena pada saat ini banjir telah memprihatinkan dan tidak hanya satu dua kecamatan saja, akan tetapi hampir separo Kab. Pati ini tergenang banjir,” sambungnya.
Terakhir dipaparkan oleh Ali Badrudin, di mana ketika bencana tersebut kerugiannya tidak hanya materil dan imateril saja, tetapi juga banyak yang sakit dsb. Sehingga ia mendorong agar pemerintah daerah harus menyampaikan ke Pemerintah Pusat, karena ini membutuhkan anggaran yang cukup besar melalui normalisasi sungai.
Koresponden : Ita