Kabupaten Grobogan – Asosiasi UMKM di Kab. Grobogan silaturahmi sekaligus berikan dukungan kepada Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Grobogan Hj. Sri Sumarni dan dr. H. Bambang Pujiyanto dalam kontestasi Pilkada 2020 yang akan diselenggarakan pada 9 Desember 2020 mendatang.
Bertempat di Kediaman Sri Sumarni, kegiatan pertemuan tersebut dihadiri langung oleh Calon Bupati Sri Sumarni dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah. Meskipun Bambang Pujianto berhalangan hadir, pertemuan ini juga dihadiri beberapa pengurus DPC PDI Perjuangan Kab. Grobogan.
Calon Bupati Kab. Grobogan, Sri Sumarni mengatakan, sangat berterimakasih kepada asosiasi UMKM Kab. Grobogan yang sudah berkenan untuk bersilaturahmi, bahkan berkenan memberikan dukungan terhadap pencalonan pasangan Sri-Bambang di Pilkada tahun 2020.
“Dengan adanya dukungan dari Asosiasi UMKM, akan dapat menambah potensi suara untuk kemenangan Sri-Bambang. Karena diketahui lawannya nanti adalah kotak kosong karena itu lebih berat, jika lawannya adalah orang kita bisa adu visi misi, tapi kalau lawan kotak kosong kan tidak bisa, dengan dukungan asosiasi UMKM ini kami yakin akan memenangkan kontestasi Pilkada pada tanggal 9 Desember 2020 nanti,” ungkap Sri Sumarni.
Sementara itu, Ketua Asosiasi UMKM Kab. Grobogan Aditya menjelaskan, bahwa mereka selain ingin bersilaturahmi dengan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Grobogan, mereka juga ingin mendukung Pasangan Sri-Bambang pada kontestasi Pilkada tahun 2020. Hal ini dikarenakan mereka begitu yakin dengan kinerja Sri-Bambang, terlebih Ibu Sri sudah memimpin Kab. Grobogan periode sebelumnya dan sudah terbukti kemajuan-kemajuan yang terjadi, khusunya untuk UMKM.
Koresponden : Nanang